Penyintas Kebakaran di Petamburan Dapat Bantuan

Kamis, 28 November 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 959

 Sudinsos Jakpus Distribusikan Bantuan Penyintas Kebakaran di Petamburan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Penyintas kebakaran di Jalan Adminitrasi II RW 08 Kelurahan Petamburan, Tanah Abang, mendapat sejumlah bantuan dari Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat, Kamis (28/11) pagi

"Bantuan yang kami serahkan berupa natura dan logistik. "

Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat, Abdul Salam mengatakan, bantuan natura yang diberikan berupa 10 paket perlengkapan laki laki, masing-masing terdiri dari kaos oblong, celana pendek, sandal jepit, baju koko, sarung, peci dan handuk satu pieces serta celana dalam 3 pieces. Lalu shampo, sabun, pasta gigi dan sikat gigi.

Kemudian 20 paket perlengkapan wanita, masing-masing terdiri dari daster, mukena, sajadah, handuk, sandal, sabun mandi, shampo, pasta gigi, dan sikat gigi satu pieces. Selain itu juga diberikan celana dalam dan bra masing-masing tiga pieces.

Selanjutnya, selimut sebanyak 30 lembar, tikar plastik satu karung, popok dewasa satu bal, popok anak 20 bal dan pembalut wanita 20 bal

"Bantuan yang kami serahkan berupa natura dan logistik. Bantuan diterima langsung pengurus RW 08 dan jajaran kelurahan," katanya.

Untuk bantuan pangan, jelas Salam, pihaknya memberikan paket beras lima kilogram, satu botol besar kecap, lima kaleng sarden, tiga kaleng biskuit kemasan satu kilogram, satu dua mie instan dan satu botol minyak goreng.

"Kami berharap bantuan ini bisa meringankan warga yang terdampak," ujarnya.

Lurah Petamburan, Rian Hermanuenjelaskan, pihaknya telah berkordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk mendirikan tenda pengungsian di sekitar lokasi kejadian.

"Saat ini kami menerapkan status tanggap bencana selama tiga hari. Perkembangan kita kan lihat kondisi lapangan," tandasnya.

Peristiwa kebakaran ini terjadi Kamis (28/11) sekitar pukul 02.40 dini hari tadi. Akibat kejadian ini 13 rumah warga hangus terbakar dan 15 KK dengan 80 jiwa harus kehilangan tempat tinggal.

BERITA TERKAIT
Sudinkes Berikan Layanan Kesehatan di Lokasi Kebakaran Rawa Bunga

Sudinkes Berikan Layanan Kesehatan Penyintas Kebakaran Rawa Bunga

Selasa, 26 November 2024 750

Sudinsos Jaktim Berikan Bantuan Penyintas Kebakaran di Lubang Buaya

Sudinsos Jaktim Berikan Bantuan Penyintas Kebakaran di Lubang Buaya

Jumat, 15 November 2024 772

Sudinsos Jakut Distribusikan Bantuan ke Warga Terdampak Rob di Pluit

Sudinsos Jakut Distribusikan Bantuan Warga Penyintas Rob di Pluit

Rabu, 20 November 2024 627

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307825

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260982

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196608

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks