Pj Gubernur Teguh Tanam Pohon di Jalur Hijau Jalan HR Rasuna Said

Selasa, 26 November 2024 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 765

Pj Gubernur Teguh Tanam Pohon di Jalur Hijau Jalan HR Rasuna Said

(Foto: Reza Pratama Putra)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi menanam pohon dan tanaman hias pada jalur hijau amenities di Jalan HR Rasuna Said atau tepat di depan kantor Kedutaan Besar Polandia, Jakarta Selatan, Selasa (26/11) pagi.

"memiliki manfaat mempercantik, penghijauan dan menyerap polutan udara dari aktivitas kendaraan bermotor,"

Dalam acara penanaman pohon ini turut hadir sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.

Ratusan pohon dan tanaman hias ini selanjutnya akan ditanam di lahan sepanjang 3,09 kilometer dengan luas jalur hijau sekitar 1.469,4 meter persegi.

Pj Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi mengatakan, sebanyak 137 pohon tabebuya pink dan putih serta tanaman hias bougenville yang ditanam di jalur pedestrian mulai dari depan kantor Kedubes Polandia, memiliki manfaat ekologis, sosial dan estetika yang mendukung keberlanjutan lingkungan.

"Penanaman pohon dan tanaman hias warna-warna di jalur pedestian kawasan perkotaan memiliki manfaat mempercantik, penghijauan dan menyerap polutan udara dari aktivitas kendaraan bermotor di sepanjang Jalan HR Rasuna Said," ujar Teguh Setyabudi.

Ia mengungkapkan, Pemprov DKI Jakarta juga terus berkomitmen meluaskan ruang terbuka hijau untuk perbaikan kualitas udara dan dinikmati pejalan kaki serta melindungi. Sejak awal Januari hingga November 2024, Pemprov DKI Jakarta telah menanam 11.311 pohon, 3.958.306 tanaman hias dan 41.292 manggrove.

"Ini akan terus kami kembangkan seperti di kawasan MH Thamrin, Sudirman, Gatot Subroto, MT Haryono, Mas Mansyur, Cikini dan khususnya wilayah jalan yang ada basis rel untuk keindahan kota dan mempermudah pejalan kaki dapat menikmati jalan," paparnya.

Ia juga memastikan seluruh pedestrian jalan di Jakarta  akan ditanami pohon dan tanaman hias secara bertahap dalam rangka memperbaiki tata kota dari sisi perbaikan kualitas udara, estetika dan melindungi pejalan kaki serta kenyamanan bagi semua.

"Penataan pedestrian di Jakarta dengan menanam pohon dan tanaman hias juga bermanfaat melindungi pejalan kaki dari musibah selip kendaraan bermotor sehingga tidak langsung masuk ke trotoar jalan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Panglima TNI - Menpora Hadiri Touring Jetski di Pulau Kelor

Panglima TNI-Menpora Hadiri Touring Jetski di Pulau Kelor

Minggu, 24 November 2024 832

150 Pohon Ditanam di Embung Mandor Hasan

150 Pohon Ditanam di Embung Mandor Hasan

Jumat, 08 November 2024 644

Ketua DPRD DKI Dorong Optimalisasi RTH

Ketua DPRD DKI Ingin Penanaman Pohon Digencarkan

Rabu, 20 November 2024 687

Penataan TW 4 di Gunung Sahari Utara Libatkan Warga

Penataan di Gunung Sahari Utara Libatkan Warga

Senin, 25 November 2024 732

Dua Taman di Tanjung Duren Selatan Ditanam Pohon

Program Penanaman Pohon Terus Digencarkan di Jakbar

Jumat, 25 Oktober 2024 814

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469010

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307721

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284338

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260951

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196584

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks