Kamis, 14 November 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 393
(Foto: Istimewa)
Petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, berhasil mengevakuasi ular Sanca sepanjang tiga meter dari saluran air di samping Gerbang Tol TMII 2, Kelurahan Dukuh, Kramat Jati, Kamis (14/11) sekitar pukul 05.30 pagi tadi.
Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Abdul Wahid mengatakan, keberadaan ular bercorak kuning kecoklatan ini pertama kali diketahui anggota satuan pengaman PT Jasa Marga yang berjalan di sekitar lokasi.
"Karena tak berani menangkap, satpam ini kemudian melapor ke Sektor Damkar Cipayung," ujar Wahid.
Untuk mengamankan ular ini, lanjut Wahid, pihaknya menerjunkan tiga personel rescue ke lokasi.
"Petugas butuh waktu sekitar 15 menit untuk mengamankan ular ini,"
tuturnya.Ujang (53), petugas Satpam PT Jasa Marga yang melaporkan kejadian ini, mengapresiasi respon cepat jajaran Sudin Gulkarmat Jaktim.
"Saya apresiasi petugas Damkar yang cepat merespon dan mengamankan ular tersebut," tandasnya.