Selasa, 15 Oktober 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 510
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Sebanyak 25 anak Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, menikmati layanan khitan massal yang digelar Pemerintah Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu bersama program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Jakpro Group, Senin (14/10) dan Selasa (15/10).
Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan, mengapresiasi kegiatan sosial ini, karerna sangat berarti bagi warga yang menghuni pulau terluar di Jakarta.
"Kita bersyukur, Pulau Sabira yang merupakan pulau terluar mendapat kunjungan dan program TJSL dari PT JOE.
Program ini tepat sasaran dan sangat dibutuhkan," katanya, Selasa (15/10).Menurut Fadjar, selama ini pihaknya telah menyiapkan fasilitas kesehatan mendasar di Pulau Sebira. Karena itu, kegiatan ini sekaligus melengkapi fasilitas kesehatan yang telah ada.
Selain mengadakan sunatan masal, jela Fadjar, kegiatn sosial ini juga diisi gerebek sampah, pemberian 20 tong sampah dan perluasan masjid.
"Program seperti ini yang memang dibutuhkan warga," tukasnya.
Direktur PT Jakarta Oses Energi (JOE), Andi Muhammad Nurdin menjelaskan, kegiatan ini merupakan lanjutan dari rangkaian uji coba Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di SDN 03 Rorotan.
"Mudah-mudahan kegiatan ini bisa berlanjut, sesuai dengan wilayah kerja di pulau lain," ucapnya.
Sementara, salah seorang warga Pulau Sebira, Bungatang (45), mengaku senang karena tak harus menempuh ke seberang lautan dan mengeluarkan biaya untuk mengkhitan anaknya.
"Alhamdulillah sangat membantu, jadi meringankan saya sebagai orang tua," tandasnya.