47 Persen Gedung Sekolah di Jakarta Rusak

Rabu, 12 Agustus 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Lopi Kasim 6286

47 Persen Gedung Sekolah di Jakarta Rusak

(Foto: doc)

Sebanyak 47 persen gedung sekolah di ibu kota dalam kondisi kurang baik atau rusak. Jumlah tersebut tersebar di lima wilayah kota dan berbagai tingkatan, baik sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), dan sekolah menengah atas (SMA).

Memang ada 47 persen sekolah jelek di Jakarta

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku telah mengetahui kondisi tersebut. Perbaikan sekolah tersebut menurut Ahok akan dilakukan secara bertahap. Sebab, kondisi gedung yang kurang baik berpengaruh dengan kegiatan belajar mengajar (KBM). "Memang ada 47 persen sekolah jelek di Jakarta," kata Ahok, Rabu (12/8).

Ahok pun mengakui perbaikan gedung sekolah belum optimal. APBD DKI Jakarta justru digunakan untuk pembelian uniterruptible power supply (UPS) yang harganya mencapai Rp 1,2 triliun. Padahal, barang tersebut tidak terlalu dibutuhkan sekolah. "Makanya saya bilang bagaimana kita malah bisa beli UPS," ucapnya.

Mulai tahun ini, kata Ahok, pihaknya akan berhati-hati dalam penggunaan anggaran sehingga APBD DKI bisa digunakan tepat sasaran. Penerapan sistem e-budgeting sendiri diharapkan bisa meminimalisir anggaran siluman yang tiba-tiba muncul. Salah satu sekolah yang dalam kondisi rusak adalah SMP 159 Tambora, Jakarta Barat. Pihak sekolah bahkan meminta Ahok untuk meninjau langsung kondisi sekolah. "Kita sudah tahu kok, kita sudah punya data sekolah rusak," katanya.

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Arie Budhiman menambahkan, usulan renovasi bangunan sekolah rencananya dilakukan 2016 mendatang. Dia pun menyarankan untuk sementara waktu KBM dibagi menjadi dua shift, yakni pagi dan petang. "Kita akan ajukan dalam APBD 2016 untuk rehabnya," ujar Arie.

Sebelumnya, Kepala SMP 159, Abdul Rivai Harahap mengungkapkan keinginannya agar sekolah yang sudah tua itu dilihat langsung Gubernur Jakarta. Hal itu agar gubernur mengetahui masih ada sekolah yang sudah tidak layak untuk dijadikan tempat KBM di ibu kota. Akibat kelas yang tidak layak untuk sementara dipindah ke musala atau perpustkaan yang masih berada di area sekolah.

BERITA TERKAIT
480 Gedung Sekolah di Jaktim Butuh Perbaikan

480 Gedung Sekolah di Jaktim Butuh Perbaikan

Sabtu, 28 Maret 2015 6244

Perbaikan Gedung Sekolah di Jakbar Akan Dilanjutkan

Rehab Gedung Sekolah di Jakbar Rampung Akhir Tahun

Kamis, 06 Agustus 2015 5062

70 Gedung Sekolah di Jaktim akan Direnovasi

70 Gedung Sekolah di Jaktim akan Direnovasi

Kamis, 06 Agustus 2015 4734

Disdik Akan Rehabilitasi 56 Gedung Sekolah

Disdik akan Rehab 56 Gedung Sekolah

Rabu, 29 Juli 2015 3553

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468502

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks