Kawasan Jalan Kembangan Baru Dipercantik

Kamis, 29 Agustus 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 708

Kelurahan Kembangan Utara Tata Lahan di Jalan Kembangan Baru

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Penataan lahan dilakukan di kawasan Jalan Kembangan Baru, RT 05/03, atau tepatnya di sisi Kali Cengkareng Drain, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat.

“Sebelumnya di lokasi terlihat kurang tertata,"

Kasi Ekbang Kelurahan Kembangan Utara, Shelin mengatakan, penataan di lokasi tersebut dilakukan di atas lahan seluas 300 meter persegi menggunakan Dana Alokasi Umum (DAU) dari Pemerintah Pusat.

“Sebelumnya di lokasi terlihat kurang tertata serta dijadikan tempat penyimpanan gerobak milik PKL serta terdapat bangunan liar,” ujar Shelin, Kamis (29/8).

Dikatakan Shelin, penataan sudah dilakukan sejak pertengahan Juli lalu dengan membersihkan lokasi dari sampah, puing, serta melakukan pemangkasan pohon. Kemudian dilanjutkan dengan mengeruk lumpur serta melakukan pengaspalan dan memasang lampu penerangan jalan umum (PJU).

“Saat ini kami sedang mengecat pagar dan akan menanam berbagai tanaman hias serta membuat jogging track dan fasilitas lainnya untuk tempat bermain dan berolahraga warga,” katanya.

Dia menambahkan, penataan lahan ditargetkan rampung pada bulan September tahun ini.

Nur Rohman (47), warga setempat menyambut baik penataan kawasan yang dilakukan pihak kelurahan di lokasi tersebut.

“Jika nanti sudah rampung tentu ini bisa dimanfaatkan warga sebagai tempat berolahraga dan bersilaturahmi. Kami menyambut baik penataan kawasan ini,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kelurahan Cilandak Barat Raih Penataan Arsip Terbaik se-Jakarta Selatan

Ini Pemenang Penataan Kearsipan dan Tertib Adminduk di Jakarta Selatan

Minggu, 25 Agustus 2024 960

Penataan Lahan Bantaran Kali Ciliwung di Jalan Kartini Raya Rampung Agustus

Penataan Lahan Bantaran Kali Ciliwung di Jl Kartini Raya Rampung Agustus

Jumat, 19 Juli 2024 726

 Penataan Lahan TPU Prumpung, Potensi Menambah 200 Petak Makam

Penataan Lahan TPU Prumpung, Potensi Menambah 200 Petak Makam

Rabu, 07 Agustus 2024 517

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468502

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks