Sudin Dukcapil Jakbar Jemput Bola Rekam KTP-el di SMAN 112 Jakarta

Rabu, 28 Agustus 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 584

 128 Pelajar SMAN 112  Kembangan Direkam KTP Elektronik

(Foto: Istimewa)

Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Barat menggelar layanan jemput bola perekaman Kartu Tandan Penduduk Elektronik (KTP-el) di SMAN 112 Jakarta, Jalan Raya Pesanggrahan, Kelurahan Meruya Utara, Kecamatan Kembangan.

"Layanan ini untuk memudahkan para peserta didik,"

Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Barat, Gentina Arifin mengatakan, perekaman diikuti sebanyak 128 pelajar SMAN 112 Jakarta yang berusia 16 dan 17 tahun.

“Layanan ini untuk memudahkan para peserta didik saat memiliki KTP nanti,” ujar Gentina, Rabu (28/8).

Wakil Kepala SMAN 112 Jakarta, Eko Sukma Aji menuturkan, pihaknya mengapresiasi Sudin Dukcapil Jakarta Barat yang telah menggelar layanan jemput bola perekaman KTP-el di sekolahnya.

“Jadi setelah perekaman, para siswa nantinya tinggal mendatangi kantor kelurahan untuk pengambilan KTP-el dengan membawa foto kopi KK dan akta kelahiran,” katanya.

Sementara itu, Keisya Zianka (16), siswa kelas 12 SMAN 112 Jakarta mengaku senang telah melakukan perekaman data diri untuk KTP-el di sekolahnya.

“Ini jadi mempermudah. Jadi nanti tinggal ambil di kantor kelurahan saja untuk KTP elektroniknya,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 93 Pelajar di SMKN 32 Manfaatkan Layanan Jemput Bola Adminduk

93 Pelajar SMKN 32 Manfaatkan Layanan Jemput Bola Adminduk

Kamis, 25 Juli 2024 659

Warga Kecamatan Jagakarsa Nikmati Layanan Liburan Berseri Dukcapil

Ratusan Warga Jagakarsa Manfaatkan Layanan Liburan Berseri Dukcapil

Minggu, 16 Juni 2024 534

Hadiri Silaturahmi bersama Pegawai Dinas Dukcapil se-DKI Jakarta

Hadiri Silaturahmi Pegawai Dinas Dukcapil, Pj Gubernur DKI Pesankan Jaga Kualitas Pelayanan

Rabu, 22 Mei 2024 854

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468501

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307236

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285051

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283950

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282628

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks