Minggu, 18 Agustus 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 596
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Bidang Promosi dan Pencegahan Komisi Penanggulangan AIDS Provinsi (KPAP) DKI Jakarta dan Suka Duka Hindu Dharma (SDHD) Banjar Jakarta Pusat, mensosialisasikan pencegahan HIV/AIDS kepada 50 remaja di Pura Agung Wira Satya Bhuana, Jalan Kesehatan, RW 05 Kelurahan Petojo Selatan, Gambir.
Ketua SDHD Banjar Jakarta Pusat, D A Nyoman Agung Dwikora mengatakan, edukasi ini sangat bermanfaat bagi generasi muda yang selalu mencoba hal baru.
"Dengan penyuluhan ini diharapkan mereka lebih mengerti larangan dan ri
siko HIV AIDS," katanya, Minggu (18/8).Dia berharap, para remaja, khususnya yang tergabung dalam Keluarga Pemuda Sukaduka Hindu Dharma (KPSHD) Jakarta Pusat dapat terhindar dari kegiatan negatif, seperti pergaulan bebas dan penyalahgunaan narkoba.
Pembina SDHD Jakarta Pusat, Ketut Ida Murti menambahkan, sosialisasi ini sejalan dengan nilai yang diajarkan dalam agama. Salah satunya, tentang larangan hubungan seksual di luar pernikahan.
Dia mengungkapkan, melalui sosialisasi ini para remaja diajarkan tentang penularan hingga penanganan medis terhadap orang dengan HIV AIDS (ODHIV).
"Penyalahgunaan narkoba dan hubungan seksual di luar nikah adalah hal yang dilarang agama. Kalau kedua hal ini dihindari, maka penyebaran HIV AIDS bisa diatasi," tandasnya.