Penetapan 10 Kandidat Pimpinan Baznas Bazis DKI Sesuai Regulasi

Rabu, 03 Juli 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2087

Penetapan 10 Calon Pimpinan BAZNAS Bazis DKI Seusai Regulasi

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Panitia Seleksi Calon Pimpinan Baznas Bazis DKI Jakarta masa bakti 2024-2029, telah menetapkan 10 kandidat yang dipilih sesuai regulasi dan obyektif.  

Mereka terpilih berdasar nilai dari uji kompetensi yang dilakukan panitia seleksi

Ketua Panitia Seleksi Calon Pimpinan Baznas Bazis DKI Jakarta, Faiz Syukron Makmun, memastikan seluruh proses seleksi telah sesuai dengan prosedur dan dapat dipertanggungjawabkan.

"Mereka terpilih berdasar nilai dari uji kompetensi yang dilakukan panitia seleksi," katanya, melalui rilis yang diterima redaksi beritajakarta.id, Rabu (3/7).

Dijelaskan pria yang juga menjabat sebagai Ketua MUI DKI Jakarta ini, proses seleksi terdiri dari tes administrasi dan CAT (Computer Assisted Test), serta wawancara.

"Proses penyeleksian ini dimulai sejak 22 Maret hingga 25 Juni," jelas Faiz

Dipastikan Faiz, seluruh proses seleksi berjalan sesuai regulasi Peraturan Badan Amil Zakat Nasional Republik Indonesia nomor 1 tahun 2019 tentang tata cara pengangkatan dan pemberhentian pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Provinsi dan Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten/Kota.

Seluruh proses seleksi hingga penetapan hasil akhir pun, telah diumumkan melalui laman resmi Pemprov DKI Jakarta www.jakarta.go.id atau melalui tautanhttps://bit.ly/BerkasPersyaratanCalonPimpinanBAZNAS_BAZIS.

"Hasil itu sesuai dengan hasil rapat panitia seleksi pada Rabu, 26 Juni 2024, menetapkan peserta yang lolos sepuluh besar," tandasnya.

Berikut nama 10 besar calon pimpinan BAZNAS (Bazis) DKI Jakarta :

1. A. Nur Alam Bakhtir

2. Muhamad Bahaudin

3. Sholihah

4. Abi Ichwanudin

5. Akhmad H. Abubakar

6. Bunyamin

7. Imam Rulyawan

8. Djubaedi

9. Faisal Romdonih

10. Nasihin.

BERITA TERKAIT
Baznas Bazis Gelar Hajatan Kurban di Pulau Lancang

Baznas (Bazis) DKI Distribusikan Daging Kurban Bagi Mustahik di Pulau Lancang

Selasa, 18 Juni 2024 815

10 Pejabat Lolos Seleksi Jabatan Sekda DKI

10 Peserta Lolos Seleksi Administrasi Lelang Jabatan Sekda

Rabu, 04 Januari 2023 2349

Dishub Buka Pendaftaran Anggota Dewan Transportasi Kota Jakarta

Dishub Buka Pendaftaran Anggota DTKJ

Senin, 07 Oktober 2019 8137

DKI Buka Lelang Jabatan Eselon 1 Pekan Depan

DKI Buka Lelang Jabatan Eselon I Pekan Depan

Rabu, 26 Juli 2017 5042

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469449

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309115

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261368

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196926

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194712

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks