Pelatihan Kejuruan Teknik Pendingin Diadakan di Pulau Harapan

Jumat, 28 Juni 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 601

Pelatihan Kejuruan Teknik Pendingin Diadakan di Pulau Harapan

(Foto: Anita Karyati)

Suku Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Kepulauan Seribu, mengadakan pelatihan kejuruan teknik pendingin atau Air Conditioner (AC) di Ruang Serbaguna Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara. Kegiatan ini berlangsung selama 22 hari, mulai 24 Juni sampai 25 Juli 2024.

M enyiapkan sumber daya manusia yang memiliki keterampilan dan kemampuan.

Kepada Sudin Nakertransgi Kepulauan Seribu, Zahrul Wildan mengatakan, pelatihan yang bertujuan mengurangi angka pengangguran ini diikuti 10 peserta terdiri dari pelajar dan warga.  

"Melalui pelatihan ini, kami ingin menyiapkan sumber daya manusia yang memiliki keterampilan dan kemampuan. Sehingga mereka akan mudah mencari peluang kerja atau berwirausaha," ujar Wildan, Jumat (28/6).

Menurutnya, pelatihan teknik pendingin ini merupakan angkatan pertama, mereka akan mendapatkan 20 hari pelatihan dan dua hari uji kompetensi. Para peserta di dampingi dua pelatih yang sudah ahli dalam bidangnya.

Selama pelatihan, peserta akan dibekali materi berupa penerapan prinsip-prinsip Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di tempat kerja, menggunakan perkakas tangan, menerapkan prosedur mutu, dan membaca gambar teknik.

"Peserta juga mempraktekan langsung cara menyolder dengan kuningan dan/atau perak, mengukur listrik/elektronik, mengisi sistem pendingin hingga merawat sistem refrigerasi baik komersial maupun industri," bebernya.

Wildan menambahkan, bagi peserta yang lulus uji kompetensi akan mendapatkan sertifikat pelatihan dan sertifikat kompetensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Diharapkan sertifikasi ini dapat mempermudah para peserta untuk mencari pekerjaan.

"Untuk pelatihan teknik pendingin kita masih ada dua angkatan lagi yang nantinya kami adakan di Pulau berbeda," tegasnya.

Sementara itu, salah satu peserta Mochamad Rifky (23), mengaku beruntung bisa mengikuti pelatihan dan berharap dapat meningkatkan keterampilan dan membuka lapangan kerja.

"Ini peluang besar saya untuk lebih maju dan kreatif. Saya akan buktikan saya bisa dengan mengikuti pelatihan ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 70 Warga Jaktim Ikut Pelatihan Security

70 Warga Jaktim Ikut Pelatihan Security

Kamis, 27 Juni 2024 845

PPKD Jaktim Berikan Pelatihan Barista bagi Warga Binaan dan Disabilitas

PPKD Jaktim Berikan Pelatihan Barista bagi Warga Binaan dan Disabilitas

Rabu, 26 Juni 2024 684

50 Peserta Ikuti Pelatihan Jakpreneur di RPTRA Jati Bersinar

50 Peserta Ikuti Pelatihan Usaha Kue di RPTRA Jati Bersinar

Jumat, 21 Juni 2024 502

Sudin Nakertransgi Kepulauan Seribu Buka Pelatihan Operator Komputer

Pelatihan Kejuruan Operator Komputer Diikuti 10 Peserta dari Dua Pulau

Selasa, 23 April 2024 2009

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks