Kelurahan Kebon Kosong Jadi Pilot Project Desa Binaan Imigrasi

Kamis, 27 Juni 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 682

Kelurahan Kebon Kosong jadi Pilot Project Desa Binaan Imigrasi

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kantor Imigrasi Jakarta Pusat, menetapkan Kelurahan Kebon Kebon Kosong, Kemayoran, sebagai pilot project program Desa Binaan Imigrasi. Nantinya, program tersebut akan dilaksanakan ke wilayah kelurahan lain di Jakarta Pusat.

Semoga program semakin massif di masyarakat

Camat Kemayoran, Asep Mulyawan berharap, berbagai kegiatan dari program Desa Binaan Imigrasi ini berjalan maksimal, sehingga kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Tindak Pidana Penyelundupan Manusia (TPPM), khususnya di wilayah Kelurahan Kebon Kosong, bisa diantisipasi.

"Pihak imigrasi telah melakukan sosialisasi terkait program Desa Binaan langsung ke warga. Semoga program semakin massif di masyarakat," katanya, Rabu (26/6) kemarin.

Dia menilai, program yang bertujuan mencegah TPPO dan TPPM ini akan sangat berarti bagi masyarakat di Kelurahan Kebon Kosong. Sebab, letaknya yang ada di tengah kota dan cukup padat, rentan dijadikan sebagai lokasi kegiatan oknum pelaku TPPO dan TPPM.

Menurut Asep, modus oknum pelaku TPPO dan TPPM belakangan ini semakin canggih. Tidak hanya menawarkan kerja, belakangan ini berkembang berbagai tawaran kunjungan wisata, magang dan belajar di luar negeri sebagai modus.

"Warga harus lebih hati-hati bila mendapatkan informasi penawaran bekerja maupun wisata ke luar negeri. Harus dipastikan dulu. Inilah pentingnya program desa binaan nanti,” tegasnya.

Kepala Kantor Imigrasi Jakarta Pusat, Ronald Arman Abdullah menjelaskan, program Desa Binaan Imigrasi hadir sebagai upaya Direktorat Jenderal Imigrasi dalam mengatasi berbagai permasalahan sosial,  seperti pekerja migran Indonesia (PMI) Nonprosedural, TPPO dan TPPM.

Program ini diharapkan dapat memberikan layanan yang inklusif dan mudah diakses oleh semua lapisan masyarakat.

"Semoga ini bisa melindungi masyarakat dari berbagai modus oknum tidak bertanggung jawab, melalui peran serta seluruh elemen lapisan masyarakat di lingkungan Kelurahan Kebon Kosong," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkab Kepulauan Seribu- PT Pelindo Resmikan Program Desa Image di Pulau Pramuka

Desa Image di Pulau Pramuka Diresmikan

Jumat, 01 Maret 2024 7873

 Sarang Asing dan Timpora Tingkat Kecamatan di Jaksel Dikukuhkan

Sarang Asing dan Timpora di Jaksel Dikukuhkan

Kamis, 02 November 2023 6349

Pemkot Jakpus Siap Dukung Program Keimigrasian

Pemkot Jakpus Siap Dukung Program Keimigrasian

Rabu, 12 Juni 2024 620

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468907

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307621

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284253

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282877

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260837

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks