Tawuran Bawa Celurit, 4 Pelajar di Cipayung Diamankan

Jumat, 07 Agustus 2015 Reporter: Nurito Editor: Lopi Kasim 11225

Tawuran Bawa Celurit, 4 Pelajar di Cipayung Diamankan

(Foto: Nurito)

Empat pelajar diamankan anggota Babinsa kelurahan dan petugas keamanan Kompleks Perumahan Gorda Pas, Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, saat hendak tawuran Jumat (7/8). Dari tangan pelajar itu petugas berhasil mengamankan sebilah celurit.

Jumlah pelajar mencapai 100 lebih. Kita hanya mengamankan 4 pelajar

Keempat pelajar itu masing-masing adalah Al (15) pelajar kelas 3 MTS Amanah Bamadita Lubang Buaya. Kemudian AW (14), MF (14) dan Cep (14), ketiganya pelajar kelas 3 MTS Yusufiah Jl Kramat, Lubang Buaya.

Al (15), salah seorang pelajar mengatakan, saat sedang berjalan kaki ramai-ramai mendapati kelompok pelajar lain sedang nongkrong di kebun.

"Tadi ada kelompok pelajar lain yang ajakin tes jalur (tes kekuatan), oleh kelompok saya diladeni. Tapi baru tawuran sebentar dikejar-kejar warga," ujar Al.

Pelda Suratman, anggota Babinsa Lubang Buaya mengatakan, saat sedang patroli mendapati kelompok pelajar sedang tawuran. Ia pun langsung mengejar dan membubarkan dengan dibantu warga setempat. Diakuinya, kawasan tersebut sering dijadikan ajang tawuran pelajar.

"Kita hanya bertiga dengan anggota Pokdar dan keamakan kompleks Gorda Pas. Jumlah pelajar mencapai 100 lebih. Kita hanya mengamankan 4 pelajar. Mereka membawa celurit dan seluruhnya kita amankan," ujar Pelda Suratman.

Ke empat pelajar ini langsung digiring ke SMPN 24 untuk didata. Kemudian, orangtua masing-masing dipanggil untuk bersama-sama melakukan pembinaan.

BERITA TERKAIT
Bawa Celurit, Pelajar Diamankan

Bawa Celurit, Pelajar Diamankan

Jumat, 07 Agustus 2015 6857

Sudin Nakertrans Jakpus Akan Gelar Pelatihan Ketrampilan di Johar Baru

Cegah Tawuran, Jakpus Gelar Pelatihan Keterampilan

Kamis, 06 Agustus 2015 5168

Diduga Hendak Tawuran, 20 Pelajar Digiring ke Polsek Palmerah

Hendak Tawuran, 20 Pelajar Digiring ke Polsek Palmerah

Kamis, 06 Agustus 2015 7375

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks