Jumat, 31 Mei 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 731
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Pemerintah Kota Adminsitrasi Jakarta Pusat menggelar forum kemitraan pengelolaan kerjasama fasilitas kesehatan dengan BPJS Kesehatan, Jumat (31/5) di Ruang Rapat Wali Kota.
Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Pusat, Iqbal Akbarudin mengatakan, pertemuan ini dalam rangka konsolidasi dan pembangunan kesepahaman mengoptimalkan layanan kesehatan di wilayahnya.
"Kita harus menyatukan kesepahaman terkait perkembangan, sehingga semua persoalan dapat terakomodir melalui langkah-langkah yang akan kita sepakati terkait dengan pelayanan kesehatan melalui BPJS Kesehatan," katanya.
Diharapkan Iqbal, hasil dari pertemuan nantinya mampu memaksimalkan layanan kesehatan bagi masyarakat. Sehingga seluruh warga Jakarta Pusat yang membutuhkan layanan kesehatan bisa terakomodir dengan baik.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Pusat, Diah Sofiawati menjelaskan, tujuan forum kemitraan ini untuk mencapai persamaan pemahaman tentang program Jaminan Kesehatan Nasional.
Dengan begitu, lanjut Diah, ini akan mempermudah koordinasi antar instansi yang terkait dalam menyelesaikan kendala operasional di lapangan dan dukungan dalam rangka peningkatan mutu pelayanan kesehatan, sesuai kewenangan dari fungsi masing lembaga atau instansi.
"Ini juga
untuk meningkatkan efektivitas pengelolaan faskes ," tandasnya.