Rumah Pompa Air Mancur di Mega Kuningan Terbakar

Jumat, 07 Agustus 2015 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Lopi Kasim 4983

Pompa Air Mancur di Mega Kuningan Terbakar

(Foto: Rio Sandiputra)

Rumah pompa air mancur di kawasan perkantoran Mega Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, terbakar, Jumat (7/8) sekitar pukul 07.30. Belasan Belasan mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.

Ini kan kawasan niaga, takut malah menyambar perkantoran makanya langsung dikerahkan kekuatan besar. Sudah dipadamkan sekitar 1 jam selesai

"Tadi pas mau masuk kerja sekitar 07.30 dari jauh sudah terlihat asap hitam tinggi. Lalu pas dekat, ternyata di taman belakang pos polisi Mega Kuningan itu ada yang terbakar," ungkap Renata (31), salah satu pegawai perusahaan swasta di kawasan tersebut.

Kepala Seksi Pengendalian Operasi, Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Edy Sucipto mengatakan, sumber api berada di basemen rumah pompa air. "Bangunan itu rumah pompa untuk air mancur yang berada di lokasi. Jadi di basemen," ucapnya.

Sebanyak 16 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. "Ini kan kawasan niaga, takut malah menyambar perkantoran makanya langsung dikerahkan kekuatan besar. Sudah dipadamkan sekitar 1 jam selesai," ungkapnya.

Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran. Namun dugaan sementara api berasal dari aliran listrik yang mengalami korsleting. "Dugaan sementara korsleting listrik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 6 Kontrakan Terbakar di Ulujami

6 Rumah Kontrakan di Ulujami Terbakar

Rabu, 05 Agustus 2015 4044

Puluhan Rumah di Pasar Gembrong Ludes Terbakar

Puluhan Rumah di Pasar Gembrong Ludes Terbakar

Selasa, 04 Agustus 2015 5165

Antisipasi Kebakaran Saat Kemarau, Pengawasan Hutan Kota Ditingkatkan

Pengawasan Hutan Kota Ditingkatkan Selama Kemarau

Selasa, 04 Agustus 2015 6436

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307812

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks