1.000 Guru BKB PAUD di Jaksel Ikuti Sosialisasi Mental Health

Selasa, 21 Mei 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 556

 1.000 Guru BKB PAUD di Jaksel Disosialisasikan Mental Health

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

1.000 Guru Bina Keluarga Balita (BKB) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Jakarta Selatan mengikuti sosialisasi mental health dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-116 di Kantor Wali Kota setempat. 

M enciptakan pendidikan yang baik dan berkualitas

Ketua Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Selatan, Essie Feransie Munjirin mengatakan, selain sosialisasi mental health bagi guru BKB PAUD, kegiatan tersebut juga dibarengi dengan peningkatan kapasitas kader PKK Tingkat Kota. 

"Kegiatan ini kita bagi menjadi dua sesi dengan menghadirkan dua narasumber berkompeten yakni, Psikolog, Intan Erlita dan Duta Baca 2023, Lestari Puji Astuti," ujarnya, Selasa (21/5). 

Essie berharap, para peserta yang hadir hari ini bisa mendapatkan ilmu dan wawasan tentang mental health. Sehingga, nantinya baik itu anak-anak para calon-calon Generasi Emas 2045 mendatang dan tenaga pendidik bebas dari ganggungan kesehatan jiwa. 

"Untuk mewujudkan ini, saya mengajak untuk kita bersama-sama saling bekerjasama menciptakan pendidikan yang baik dan berkualitas sejak dini di Jakarta Selatan," terangnya

Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Jakarta Selatan Khabib Asy'ari sangat mengapresiasi setinggi-tingginya bagi TP PKK dan OPD yang bersinergi terhadap kegiatan ini.

Ia menilai dengan adanya sosialisasi mental health bagi guru BKB PAUD akan menjadikan mental anak-anak semakin terjaga, baik, dan kuat. Terutama, dalam menjalani pendidikan di sekolah. 

"Semoga kegiatan ini dapat berjalan sesuai yang kita harapkan. Saya berpesan untuk kader PKK tingkat kecamatan dan kelurahan, sosialisasi ini bisa diduplikasikan juga dalam format dan bentuk yang berbeda agar penyebarannya bisa semakin masif," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 1.000 Peserta Jakbar Ikuti Kegiatan Parenting Anak

1.000 Peserta Ikuti Parenting Positif Anak Usia Dini di Jakbar

Senin, 20 Mei 2024 760

Sekko Jaksel Buka Koordinasi Kolaborasi Program Bebenah Karakter Keluarga

Sekretaris Kota Jaksel Buka Rakor Program Bebenah Karakter Keluarga

Kamis, 02 Mei 2024 2646

Pos Gulkarmat Mampang Prapatan Dikunjungi Puluhan Anak Paud

Komunitas PAUD Islam Cikal Harapan 5 Diedukasi Gulkarmat

Rabu, 28 Februari 2024 6739

Uus Kuswanto Minta Pengurus HIMPAUDI Jakbar Cerdaskan Anak

88 Pengurus Himpaudi Kecamatan Se-Jakarta Barat Dikukuhkan

Selasa, 30 April 2024 2436

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468501

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307236

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285051

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283950

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282628

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks