Komunitas Sekolah TK Harapan Lestari Diedukasi Tugas Gulkarmat

Senin, 13 Mei 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Toni Riyanto 1577

Puluhan Murid TK Rawa Buaya Disosialisasikan Tugas Gulkarmat

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Komunitas sekolah Taman Kanak-kanak (TK) Harapan Lestari di Jalan Belimbing, Perumahan Bojong Indah, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng menyambangi Kantor Sektor 8 Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat.

Pencegahan dini kebencanaan

Kepala Sektor Gulkarmat 8 Kecamatan Kembangan, Sriyono mengatakan,

kedatangan para murid TK tersebut bertujuan mendapatkan edukasi terkait tugas-tugas Gulakrmat.

"Kami informasikan tugas yang kami lakukan dan upaya pencegahan dini kebencanaan, khususnya kebakaran," ujarnya, Senin (13/5).

Sriyono menjelaskan, kegiatan dibuka dengan pemutaran film dokumenter tugas personel Gulkarmat, mulai dari memadamkan kebakaran, mengevakuasi ular, sarang tawon, dan lain sebagainya.

"Dalam film itu juga memuat materi tugas kami dalam membantu warga saat terjadi bencana alam seperti banjir hingga tanah longsor," terangnya.

Ia menambahkan, para peserta didik juga diperkenalkan dengan peralatan tugas personel Gulkarmat seperti, alat penyemprot, alat penjepit ular, mesin pemotong besi, gergaji, serta pakaian dinas.

Kemudian, mereka juga sosialisasi dan diedukasi untuk tidak bermain api karena bisa menyebabkan kebakaran hingga diajak berkeliling menggunakan mobil pemadam dan bermain air yang disemprotkan dari selang mobil pemadam.

"Untuk para orang tua murid dan guru disosialisasikan upaya penanganan dini kebakaran sebelum api membesar," bebernya.

Sementara itu, Kepala Sekolah TK Harapan Lestari, Elisa Sinuhaji menuturkan, kegiatan ini diikuti sebanyak 49 murid, orang tua  dan pendamping.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada petugas. Para murid menjadi mengetahui tugas dan peralatan Gulkarmat serta upaya penyelamatan saat terjadi kebencanaan, khususnya kebakaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
500 Murid SDN 07 Sunter Agung Diedukasi Pemilahan Sampah

500 Pelajar SDN 07 Sunter Agung Diedukasi Pemilahan Sampah

Jumat, 26 April 2024 3366

Sosialisasi Kebakaran Digelar di RPTRA Pademangan Timur

Sosialisasi Kebakaran Digelar di RPTRA Pademangan Timur

Senin, 17 Oktober 2016 7332

Gulkarmat Jaksel Sosialisasi Kebakaran ke Siswa SD

250 Siswa SD di Jaksel Disosialisasikan Penanganan Kebakaran

Kamis, 22 Maret 2018 2950

Puluhan Murid dan Pendamping TK Bintang Sabit Kunjungi Kantor Sudin Gulkarmat Jaksel

Komunitas TK Bintang Sabit Diedukasi Gulkarmat

Rabu, 08 Mei 2024 3384

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks