Rabu, 03 April 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 8310
(Foto: Anita Karyati)
Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Utara kembali mengadakan Ramadan Berkah Berbagi Takjil. Adanya pembagian takjil gratis di halaman Markas PMI Jakarta Utara, Jalan Plumpang Semper, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja, untuk berbuka puasa ini sangat diapresiasi warga.
Salah seorang warga RW 03, Kelurahan Tugu Selatan, Zahra Wilda (29) mengatakan, pembagian takjil gratis sangat bagus dan mulia. Hal ini semakin menegaskan PMI Jakarta Utara sebagai organisasi kemanusiaan yang peduli pada sesama.
"Menu takjilnya juga sangat beragam. Sangat membantu
warga, khususnya bagi yang ingin berbuka puasa," ujarnya, Rabu (3/4).Ia berharap, pembagian takjil gratis ini bisa terus berlangsung hingga akhir Ramadan karena nyata memberikan manfaat bagi masyarakat.
"Semoga bisa sampai akhir Ramadan. Terlebih, ada pola bagi yang mau membayar seikhlasnya juga diperbolehkan. Ini juga sangat mendidik kita," terangnya.
Kepala Markas PMI Kota Jakarta Utara, Nur Hasanudin mengatakan, Ramadan Berkah Berbagi Takjil rencananya hanya berlangsung 2-3 April 2024.
"Program ini sudah dilaksanakan tiap tahun sejak 2022. Setiap hari disiapkan sebanyak 250 paket takjil," ungkapnya.
Ia menambahkan, untuk menu-menu takjil yang diberikan beragam, seperti bubur kacang hijau, es teh manis, bihun goreng, mi goreng, serta beraneka gorengan seperti bakwan, tahu, dan tempe.
"Kami selalu memberikan takjil yang lezat, sehat, dan higienis. Mudah-mudahan kita mendapatkan keberkahan di bulan suci Ramadan 1445 Hijriah dan program ini terus berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat," tandasnya.