Selasa, 27 Februari 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 6988
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Dhany Sukma, berharap Baznas Bazis Jakpus mampu meningkatkan capaian target zakat, infak dan shadaqah (ZIS).
Harapan ini disampaikan Dhany saat audiensi dengan Koordinator Baznas Bazis Kota Jakarta Pusat, Raja Mohammad Zamzami yang menggantikan Subarna di Kantor Baznas Bazis Kota Jakarta Pusat, Selasa (27/2).
"Hari ini, kita menyaksikan pergantian kepemimpinan di Baznas Bazis Kota Administrasi Jakarta Pusat dari Pak Subarna ke Raja Mohammad Zamzami," katanya, Selasa (27/2).
Untuk koordinator Baznas Bazis yang baru, Dhany berpesan agar terus amanah dalam mengelola dana umat. Dengan begitu, diyakininya ke depan masyarakat Jakarta Pusat akan lebih sejahtera.
"Untuk Pak Barna selamat bertugas di tempat yang baru dan Pak Zamzami selamat datang, saya harap segera menyesuaikan diri. Mari kita tingkatkan capaian ZIS," tegasnya
Koordinator Baznas Bazis Kota Administrasi Jakarta Pusat, Raja Mohammad Zamzami, berharap dukungan dan arahan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat agar bisa bekerja sebaik mungkin meningkatkan capaian ZIS.
"Kami berharap sentuhan Pak Wali ke stekholder agar bisa menunaikan ZIS. Untuk program yang berjalan,
kami akan upayakan sesuai time line dengan sebaik mungkin, " tandasnya.