Sabtu, 24 Februari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 8761
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat kembali menggelar layanan jemput bola vaksinasi rabies bagi hewan penular rabies (HPR) di Sekretariat RW 02, Jalan Angke Indah, RT 04/02, Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Sabtu (24/2).
Lurah Angke, Firmansyah menuturkan, dalam kegiatan itu, sebanyak 35 HPR yang merupakan peliharaan warga berhasil divaksin rabies.
“35 HPR yang divaksin rabies terdiri dari 21 ekor kucing dan 14 ekor anjing,” ujar Firmansyah.
Tia Chandra (21), warga RT 05/02, Kelurahan Angke, menyambut baik program vaksinasi rabies gratis yang digencarkan Sudin KPKP Jakarta Barat hingga ke tengah-tengah permukiman warga.
“Kegiatan ini sangat baik karena memudahkan warga untuk memvaksin hewan peliharaannya agar tetap sehat. Kami berterima kasih atas program vaksinasi rabies gratis ini,” tandas Tia yang membawa dua ekor kucing peliharaannya untuk diberikan vaksin rabies.