Jumat, 16 Februari 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 10804
(Foto: Nurito)
Sebanyak 15 pohon Tabebuya ditanam pada sisi kiri jalan menuju Stasiun Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) Halim Perdanakusuma, Kelurahan Kebon Pala, Makasar, Jumat (16/2). Kegiatan dipimpin Kasudin Tamhut Jakarta Timur, Djauhar Arifin
Kegiatan yang diinisiasi Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Kota Jakarta Timur ini, dikemas dalam program 'Jumat Menanam' dengan melibatkan Satgas Pertamanan Kecamatan Makasar, PPSU dan Satpol PP Kelurahan Kebon Pala.
Menurut Djauhar, penanaman dilakukan untuk memperindah akses jalan menuju Stasiun KCIC Halim yang saat ini asih terlihat gersang tanpa pohon. Apalagi, kawasan ini juga menjadi salah satu lintasan yang kerap dilintasi pejabat negara.
"Agar area ini terlihat lebih hijau dan sejuk dipandang mata," ujar Djauhar.
Djauhar mengungkapkan, dala dua pekan ke depan kawasan ini akan ditanami sejumlah tanaman hias. Di antaranya, 500 tanaman Patah Tulang, 1.000 Ruwelia Rebah dan 1.000 Widelia.
Sekretaris Kelurahan Kebon Pala, Saptowo menambahkan, pihaknya mengerahkan 10 PPSU untuk membantu pembersihan dan penanaman pohon di area tersebut.
"Setiap hari kami terjunkan PPSU untuk menjaga kebersihan di kawasan tersebut,' tandasnya.