Rabu, 17 Januari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 6772
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Jajaran Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Barat, Rabu (17/1), memvaksin 19 Hewan Penular Rabies (HPR) peliharaan warga di wilayah RW 04 Kelurahan Duri Utara, Tambora,.
Kasi Ekbang Kelurahan Duri Utara, Rubby Zulkarnain mengatakan, vaksinasi rabies ini dilakukan dengan sistem jemput bola secara door to door ke rumah warga yang memelihara HPR.
"Hewan yang divaksin adalah kucing peliharaan warga. Ini untuk mempertahankan Jakarta sebagai kota bebas rabies," ujarnya.
Kegiatan yang dilakukan empat petugas kesehatan hewan Dinas KPKP Jakbar ini, ungkap Rubby, akan dilanjutkan Kamis (18/1) besok di Sekretariat RW 06 Kelurahan Duri Utara.
Firman (48) warga RT 03/04 Kelurahan Duri Utara, menyampaikan aspirasi dan terima kasihnya kepada jajaran kelurahan dan Dinas KPKP Jakarta Barat yang telah memvaksin kucing peliharaannya secara gratis.
"Setelah divaksinasi, kucing saya akan lebih sehat dan tidak menularkan rabies," tandasnya.