Jalur Hijau Jalan Tubagus Angke Dirapikan

Selasa, 16 Januari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 6670

 Sudin Tamhut Jakbar Rapihkan Jalur Hijau Jalan Tubagus Angke

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Jalur hijau sepanjang 300 meter di Jalan Tubagus Angke, Kelurahan Wijayakusuma, Grogol Petamburan, Sealsa (16/1), dirapikan personel Satgas Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Barat.

Kita ingin jalur hijau itu kembali indah, asri dan nyaman 

Kasatpel Tamhut Kecamatan Grogol Petamburan, Nurkolis menjelaskan, penataan kembali jalur hijau yang memiliki lebar delapan meter tersebut melibatkan 20 personel Satgas dari kecamatan dan delapan dari Sudin Tamhut Jakbar.

"20 personel kecamatan melakukan perapian dan pembersihan jalur dan delapan personel dari sudin memangkas empat pohon Angsana dan Trembesi," ujarnya.

Menurut Nurkolis, kegiatan ini dilakukan karena kondisi jalur hijau tersebut sudah dipenuhi sampah dedaunan pohon pelindung serta banyak tumbuh tanaman liar. Sehingga, tidak sedap dipandang mata.

"Kita ingin jalur hijau itu kembali indah, asri dan nyaman bagi masyarakat," ucapnya.

Didit (39) warga RT 03/05 Kelurahan Wijayakusuma menuturkan, keberadaan pohon dan rumput di sepanjang jalur hijau tersebut memang sudah lebat dan kotor hingga memang perlu dirapikan dan dibersihkan.

"Saya mengapresiasi kinerja jajaran Sudin Tamhut yang membuat jalur hijau tersebut kembali bersih dan indah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Tamhut Jakut akan Tata Ulang Jalur Hijau Jalan Yos Sudarso

Jalur Hijau Jalan Yos Sudarso Bakal Ditata Ulang

Jumat, 05 Januari 2024 7186

Perbaikan Saluran di Jalan Taman Cilandak Rampung Pekan Depan

Perbaikan Saluran di Jalan Taman Cilandak Ditargetkan Rampung Pekan Depan

Sabtu, 13 Januari 2024 7377

taman

Penataan Jalur Hijau Jalan Lingkar Luar Kembangan Capai 75 Persen

Selasa, 19 September 2023 4056

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks