Rabu, 03 Januari 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 6993
(Foto: Nurito)
Arus pendek listrik diduga menjadi pemicu terbakarnya satu rumah kontrakan di Jalan Batu Ampar 3 RT 011/06 Kelurahan Batu Ampar, Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (2/1) sekita pukul 23.00 kemarin.
Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, api pertama diketahui penghuni rumah dari bagian gudang penyimpanan pisang.
"Kebakaran diduga arus pendek listrik di gudang penyimpanan pisang. Kejadiannya saat penghuni kontrakan ingin pergi ke kamar mandi, melihat kontrakan sudah terbakar dan api sudah membesar," kata Gatot, Rabu (3/1).
Menurutnya, untuk memadamkan kobaran api pihaknya mengerahkan satu unit mobil pemadam kebakaran berikut lima personel. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut.
"Sekitar pukul 23.40 atau 40 menit setelah kejadian, api berh
asil dipadamkan petugas," tandasnya.