Pengamanan Malam Tahun Baru, Kecamatan Ciracas Gandeng 18 Ormas

Jumat, 29 Desember 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 7768

Malam Tahun Baru, Kecamatan Ciracas Siagakan 300 Personel di Lima Posko Pengamanan

(Foto: Istimewa)

Untuk antisipasi terjadi gangguan keamanan dan ketertiban saat perayaan malam pergantian tahun, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, menggandeng 18 organisasi kemasyarakatan (Ormas) yang ada di wilayah mereka.  

Kami libatkan sekitar 300 personel gabungan 

Camat Ciracas, Yus Wil Rasyid menuturkan, 18 perwakilan ormas ini akan bergabung dengan personel TNI, Polri, Satpol PP, Sudin Perhubungan, Gulkarmat, FKDM dan unit terkait lainnya.

"Kami libatkan sekitar 300 personel gabungan untuk pengamanan malam tahun baru nanti," ujarnya, Jumat (29/12).

Menurut Yus Will, 300 personel gabungan ini akan disebar di lima posko pengamanan di lokasi berbeda. Masing-masing di Flyover Pasarebo, kawasan Taman  Wiladatika Cibubur, pertigaan Arundina Jalan Lapangan Tembak Cibubur. Kemudian simpang jalan H. Baping Susukan dan depan Pabrik PT Centek Indonesia di Jalan Raya Centek.

"Sebelum siaga di posko masing-masing, kita akan lakukan apel gabungan di halaman kantor kecamatan, Minggu (31/12) sore. Kita breefing untuk menyamakan persepsi agar pengamanan berjalan aman, lancar tanpa ada gangguan sedikitpun," bebernya.

Berdasarkan pengalaman tahun lalu, ungkap Yus Will, ada beberapa titik loaksi rawan kemacetan di wilayahnya. Di antaranya di Flyover Pasar Rebo yang digunakan berkumpul masyarakat.

Kemudian di kawasan Jalan Jambore Taman Wiladatika Cibubur, potensi rawan kemacetan lalu lintas karena banyak kendaraan masuk dari Depok dan Bekasi, melalui Jalan Alternatif Cibubur maupun Jalan Radar AURI Depok.

Dia menambahkan, jelang malam tahun baru pihaknya bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Ciracas akan menggelar doa bersama bertajuk 'Dzikir Munajat Indonesia Jaya' di Masjid Baitussidqi, Gedung PKP Jalan Raya Kelapa Dua Wetan.  

Kegiatan yang dilaksanakan MInggu (31/12) mulai pukul 06.00 hingga 11.00 ini, akan diisi dengan khotmil Quran, Yasin, Tahlil, Asmaul Husna, Muhasabah, Nasyid Persatuan Umat, Syiir Tanpo Waton dan bazaar.

"Doa bersama ini diperkirakan akan dihadiri 1.000 jamaah,"tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Malam Tahun Baru 250 Personel Gabungan Disiagakan di Daerah Perbatasan Depok

Amankan Malam Tahun Baru, Kecamatan Pasar Rebo Terjunkan 250 Personel Gabungan

Kamis, 28 Desember 2023 7485

Pospam Pulau Pramuka Diperketat Jelang Perayaan Tahun Baru 2024

Pospam Pulau Pramuka Diperketat Jelang Tahun Baru

Rabu, 27 Desember 2023 7533

Sambut Tahun Baru 2024, Pemprov DKI Gelar Malam Muda-Mudi Jakarta Kota Global

Sambut Tahun Baru 2024, Pemprov DKI Gelar Malam Muda-Mudi Jakarta Kota Global

Jumat, 22 Desember 2023 13015

Pengamanan Pemilu Dibahas dalam FGD di Ballroom Krakatau TMII

FGD Kodam Jaya Bahas Pengamanan Pemilu

Kamis, 21 Desember 2023 8454

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks