Kamis, 21 Desember 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 8313
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Wakil Wali Kota Jakarta Barat, Hendra Hidayat, mengapresiasi kerja keras PMI Kota Jakarta Barat yang
berhasil melebihi target raihan Bulan Dana PMI 2023.
"Berkat kerja keras, PMI Jakarta Barat berhasil melebihi target yang ditetapkan Rp 6,5 miliar menjadi Rp 6,67 miliar," kata Hendra, saat membuka Musyawarah Kerja PMI Kota Jakarta Barat 2024 di Royal Palm Hotel, Cengkareng, Kamis (21/12).
Dia berharap, untuk 2024 nanti jajaran PMI Jakarta Barat lebih intensif untuk penggalangan dana.
"Saya harap dana yang ada saat ini dapat dimanfaatkan dengan tepat, hingga program PMI Jakarta Barat dapat tetap berjalan," ujar Hendra.
Ketua PMI Kota Jakarta Barat, Beky Mardani menuturkan, dalam musyawarah kerja ini pihaknya mengevaluasi program kerja 2023 dan membuat program kerja untuk 2024, serta memprioritaskan program penanggulangĂ n bencana, pelatihan kader, pelayanan donor darah dan kegiatan sosial lainnya.
"Musyawarah kerja ini kiranya dapat menghasilkan ide dan inovasi hingga program dapat berjalan lancar," tandasnya.