Sudin KPKP Jakbar Panen Sayur dan Buah

Rabu, 06 Desember 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 7059

Sudin KPKP Jakbar Panen Sayuran dan Buah di BPP Kembangan

(Foto: Istimewa)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat memanen sayur mayur dan buah melon di Kebun Komunal Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) di Jalan Kembangan Raya, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan.

di kebun BPP juga terdapat kolam ikan lele

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit mengatakan, sayuran dan buah yang dipanen dari kebon tersebut terdiri dari, 15,6 kilogram (Kg) pakcoy, 14 Kg terung, dan 10 buah melon jenis golden.

“Sayuran dan buah yang dipanen merupakan hasil penanaman oleh PJLP Sudin KPKP Jakarta Barat,” ujar Novy, Rabu (6/12).

Setelah dipanen, sambung Novy, selanjutnya sayuran dan buah dibagi-bagikan kepada petugas PJLP yang telah menanam dan merawat kebun. Kemudian, warga yang tinggal di sekitar Kebun Komunal BPP, serta pengunjung.

“Selain banyak terdapat jenis sayur mayur dan buah-buahan, di kebun BPP juga terdapat kolam ikan lele untuk memenuhi kebutuhan sumber protein,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Anwar Pimpin Panen Anggur di Kolong Tol Becakayu

Lima Kilogram Anggur Dipanen di Kolong Tol Becakayu

Selasa, 05 Desember 2023 7186

 DKPKP Panen Tanaman Hidpronik Manfaatkan Air Hujan di Kalibaru

Dinas KPKP Panen Tanaman Hidroponik Air Hujan di Kalibaru

Jumat, 24 November 2023 7641

Dinas KPKP Panen 42 Kilogram Melon di Tugu Utara

Dinas KPKP Panen 42 Kilogram Melon di Tugu Utara

Kamis, 09 Juni 2022 3884

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468509

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307246

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285058

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283958

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks