Layanan Sore-Malam Puskesmas Pademangan Dinikmati 3.665 Warga

Senin, 27 November 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 7092

 3.665 Pasien Akses Layanan Sore-Malam Puskesmas Pademangan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sejak Februari hingga saat ini, tercatat ada  3.665 warga telah menikmati akses layanan sore hingga malam hari yang dilaksanakan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara.  

Karena cukup diminati, layanan ini akan terus kita operasionalkan 

Menurut Kepala Puskesmas Kecamatan Pademangan, Octoviana Carolina, layanan yang digelar setiap hari kerja mulai pukul 16.00 hingga 20.00 ini sebagai upaya mengakomodir dan memfasilitasi warga yang ingin memeriksa kesehatannya, namun terbentur waktu kerja di pagi hingga siang hari.

"Bisa karena terbentur waktu kerjanya, pasien tidak memeriksakan diri walau telah mengalami gangguan kesehatan. Atau untuk ibu yang ingin mengakses layanan KB tapi pagi sampai sore kerja," katanya, Senin (27/11).

Dijelaskan Octoviana, layanan sore-malam hari ini mengoperasionalkan poliklinik umum, poliklinik kesehatan ibu (KI), gigi dan poliklinik keluarga berencana (KB). Pengoperasionalan poliklinik tersebut melengkapi layanan serupa yang sebelumnya digelar hanya pagi hingga siang saja.

"Layanan terbuka bagi masyarakat umum maupun warga yang memiliki akses BPJS Kesehatan," ucapnya.

Dia mengungkapkan, dari 3.665 warga mengakses layanan ini, papar Carolina, sebanyak 2.868 pasien Poliklinik Umum, 384 Gigi, 118 Kesehatan Ibu dan 43 merupakan pasien Poliklinik KB.  

"Karena cukup diminati, layanan ini akan terus kita operasionalkan untuk memfasilitasi warga yang hanya punya waktu sore sampai malam," tandasnya.

BERITA TERKAIT
ASN dan PJLP Panti Sosial Bina Remaja Taruna Jaya 1 Dilatih Penanganan Kegawatdaruratan

ASN dan PJLP PSBR Taruna Jaya 1 Dilatih Penanganan Kegawatdaruratan

Rabu, 01 November 2023 5934

 Puskesmas Koja Gelar Talkshow Pencegahan Stunting di RPTRA Rasela

Puskesmas Koja Gelar Talkshow Pencegahan Stunting di RPTRA Rasela

Rabu, 15 November 2023 7288

Upaya Dinkes DKI Tangani Monkeypox dan Update Kasus per 27 Oktober 2023

Upaya Dinkes DKI Tangani Monkeypox dan Update Kasus per 27 Oktober 2023

Jumat, 27 Oktober 2023 6536

Puskesmas Pademangan Gelar Kompetisi Edukasi Kesehatan Virtual

Puskesmas Pademangan Gelar Kompetisi Edukasi Kesehatan Secara Virtual

Selasa, 14 November 2023 6765

168 Peserta Dicek Kesehatan di RPTRA Puspa Indah

RSUD Cengkareng Berikan Pelayanan Kesehatan di RPTRA Puspa Indah

Kamis, 23 November 2023 18268

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468529

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307268

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285074

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283972

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282646

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks