TP PKK DKI Gelar SME di Menteng Dalam

Rabu, 08 November 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 7392

 TP PKK Provinsi DKI Jakarta Lakukan SME di Kelurahan Menteng Dalam

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Tim Penggerak (TP) PKK DKI Jakarta menggelar Supervisi Monitoring dan Evaluasi (SME) ke Kelurahan Menteng Dalam, Tebet.

Kelurahan Menteng Dalam ini merupakan contoh dari 65 kelurahan

Sekretaris I TP PKK DKI, Prasti mengatakan, SME bertujuan melihat sejauh mana peran para kader dan pembina PKK mulai dari tingkat kelurahan hingga kota dalam mensejahterakan masyarakat.

"Kelurahan Menteng Dalam ini merupakan contoh dari 65 kelurahan di Jakarta Selatan yang kami lihat," ujarnya, Rabu (8/11). 

Ia menyampaikan, dalam kegiatan ini ada berbagai macam hal yang evaluasi, mulai dari perencanaan, realisasi program hingga hasil program TP PKK Kelurahan Menteng Dalam. 

Kemudian dari segi kelembagaannya terkait dukungan dari pihak kelurahan berupa Surat Keputusan (SK) dalam pelaksanaan program yang ada.

"Kegiatan SME ini akan menjadi dasar untuk menentukan program ke depan. Sehingga 10 program pokok PKK dapat tepat sasaran dan berkelanjutan," ucapnya.

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin menambahkan, pihaknya memiliki komitmen menomorsatukan PKK yang selama ini telah membantu program-program pemerintah.

"Saya harap kegiatan dapat menambah pundi-pundi ilmu bagi para kader PKK," tuturnya.

Ketua TP PKK Jakarta Selatan, Essie Munjirin berharap, melalui SME, para kader TP PKK di wilayahnya semakin baik dalam pengelolaan administrasi. Terutama dalam hal laporan kegiatan yang sudah dilakukan.

"Semoga apa yang ingin kita capai dapat terlaksana dengan lancar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dharma Wanita PAM Jaya Berkomitmen Dukung Penurunan Stunting

Dharma Wanita PAM Jaya Berkomitmen Dukung Penurunan Stunting

Rabu, 08 November 2023 6241

506 Peserta Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas

506 Peserta Ikut Pelatihan Peningkatan Kapasitas

Kamis, 02 November 2023 6541

 Sudin PPAPP Gelar Penguatan PIK Keluarga Pulau Lancang

30 Kader PKK Pulau Pari Disosialisasikan Penguatan PIK Keluarga

Rabu, 01 November 2023 6026

Pertin DWP Jaksel, Ajak Seluruh Anggota Bermental Sehat

120 Anggota DWP Jaksel Ikuti Pertin

Rabu, 01 November 2023 6123

 10 Anak Stunting di KBS Dapat Bantuan Makanan Tambahan

10 Balita di Kota Bambu Selatan Diberikan Bantuan Makanan Tambahan

Selasa, 31 Oktober 2023 5749

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469061

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307914

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261003

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks