Puskesmas Kecamatan Koja Gelar FGD Penguatan Program UKS

Selasa, 31 Oktober 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 5651

Puskesmas Kecamatan Koja Gelar FGD Penguatan Program UKS

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Puskesmas Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Selasa (31/10), menggelar Forum Group Discusion (FGD) tentang penguatan dan pengembangan kembali program Unit Kesehatan Sekolah (UKS) pascapandemi COVID-19.

Termasuk mengaktifkan peran kecamatan sebagai ketua tim pembina UKS 

Kepala Tata Usaha (TU) Puskesmas Kecamatan Koja, Syaiful Anwar mengatakan, kegiatan ini diikuti 13 peserta perwakilan dari unsur kecamatan, Satlak Pendidikan, Kader PKK, PMI dan Kementerian Kesehatan.

"Selama pandemi COVID-19 kemarin telah merubah pola hidup dan realisasi program. Karena itu FGD ini coba membahas peran UKS," katanya.

Menurut Syaiful, hasil dari pembahasan FGD ini akan menjadi masukan dalam mengevaluasi dan pengembangan program UKS di wilayah Kecamatan Koja. Selain itu, paparan dan kesimpulan juga akan menjadi masukan bagi Kementerian Kesehatan RI terkait program UKS.

Dari hasil FGD ini, jelas Syaiful, semua pihak menyepakati sejumlah langkah dan akan berpartisipasi aktif untuk memperkuat UKS.

"Termasuk mengaktifkan peran kecamatan sebagai ketua tim pembina UKS di tingkat kecamatan," tegasnya.

Sekretaris Camat Koja, Zainal Abidin berharap, ke depan UKS bisa menjadi motor untuk mengedukasi anak didik tentang pola hidup bersih sehat (PHBS).

"Harus benar-benar kita siapkan agar anak-anak kita ke depan bisa tumbuh sehat dan menjadi generasi unggul," tandasnya.

BERITA TERKAIT
sekolah

Dua SD di Jakut Raih Predikat GLSM 2023

Jumat, 19 Mei 2023 1263

 80 Dokter Kecil Pulau Panggang Dikukuhkan

80 Dokter Kecil di Pulau Panggang Dikukuhkan

Kamis, 14 September 2023 4574

 Tim Penilai LSS Tingkat Provinsi DKI Jakarta Sambangi Kepulauan Seribu

Tim Penilai LSS Tingkat Provinsi Sambangi Tiga Sekolah di Kepulauan Seribu

Kamis, 03 Oktober 2019 1357

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468529

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307268

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285074

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283972

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282646

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks