Selasa, 28 Juli 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Widodo Bogiarto 4659
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Meski kerusakan sudah berlangsung sekitar dua tahun, namun hingga kini belum ada tanda-tanda instansi terkait untuk memperbaiki jalan inspeksi barat Kali Cengkareng Drain yang melintasi Kelurahan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat.
Pengendara yang kerap memanfaatkan jalan inspeksi dari Daan Mogot menuju Kapuk ini pun harus ekstra hati-hati. Pasalnya ruas jalan dengan lebar tujuh meter ini banyak lubangnya.
“
Dua tahun lalu jalan tersebut memang sudah rusak dan banyak lubang . Tapi, sudah hampir setahun ini semakin parah karena dilintasi eskavator untuk mengeruk kali dan truk besar pengangkut lumpur hasil pengerukan kali,” ujar Wardani, warga setempat, Senin (27/7).Lurah Rawa Buaya, Ridwan menuturkan, pihaknya sudah mengusulkan dalam musrenbang agar jalan tersebut segera diperbaiki.
“Kondisi jalan memang sudah rusak dan banyak lubang. Kami juga sudah melaporkan ke SKPD terkait," terang Ridwan.