Selasa, 17 Oktober 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4972
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Pusat mengevakuasi tiga pohon tumbang dan sempal di ruas jalan berbeda di wilayahnya.
Kepala Seksi Jalur Hijau dan Pemakaman Suku Dinas Tamhut Jakarta Pusat, Budi Hidayat mengatakan, pohon tumbang dan sempal di tiga ruas jalan dipicu akibat tertiup angin kencang.
"Kejadian pohon sempal dan tumbang ini tersebar di Jalan Veteran III titik Komplek Mahkamah Agung, Jalan Imam Bonjol dan Jalan Batu Ceper,” katanya, Selasa (17/10).
Budi menyebutkan, pohon tumbang di Jalan Veteran III berjenis kersen berdiameter 40 sentimeter. Kemudian pohon sempal di Jalan Batu Ceper jenis angsana dengan diameter 20 sentimeter. Terakhir pohon tumbang di Jalan Taman Surapati jenis beringin berdiameter 200 sentimeter.
“Kami kerahkan 20 petugas dibekali tangga, gergaji mesin golok dan truk,” terangnya.
Ia memastikan, kejadian pohon tumbang dan sempal di tiga ruas jalan ini tidak menelan korban jiwa.
“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa,”
tandasnya.