Sudinsos Jakpus Telah Salurkan Bantuan ke Penyintas Kebakaran

Minggu, 01 Oktober 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4587

Ratusan Nasi Kotak dan Air Mineral Didistribusikan Bagi Penyintas Kebakaran

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Suku Dinas Sosial (Sudinsos) Jakarta Pusat telah mendistribusikan bantuan nasi kotak dan air mineral kepada penyintas kebakaran di Jalan Anyar, RT 06 dan RT 07, Menteng dan Jalan Kebon Kosong, Gang 3, RT 10/11, Kebon Kosong.

Kita distribusikan sehari tiga kali

Kepala Sudinsos Jakarta Pusat, Abdul Salam mengatakan, pendistribusian bantuan pangan di dua lokasi kebakaran ini telah dimulai sejak Jumat (29/9) dan akan terus dilakukan hingga Senin (2/10) besok.

“Sesuai permintaan masing-masing lurah, bantuan disalurkan selama tiga atau empat hari dulu," ujarnya, Minggu (1/9).

Ia menjelaskan, di wilayah terdampak kebakaran Menteng, pihaknya mendirikan tenda pengungsian dan mendistribusikan 150 nasi kotak dan air mineral.

“Kita distribusikan sehari tiga kali,” katanya.

Di wilayah Kebon Kosong, sambung Salam, pihaknya mendistribusikan 170 nasi kotak dan air mineral tiga kali sehari.

"Di lokasi ini tidak ada tenda pengungsian   karena penyintas telah menempati Gedung Sasana Krida Karang Taruna (SKKT)," terangnya.

Salam berharap, bantuan yang disalurkan

dapat mengurangi beban para penyintas kebakaran.

“Semoga dengan bantuan ini para penyintas lekas pulih dan kembali menjalani aktivitas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kebakaran di Kemayoran Berhasil Dipadamkan

Kebakaran di Permukiman Warga Menteng Dipadamkan

Jumat, 29 September 2023 5236

Kebakaran Di Menteng Berhasil Dipadamkan

32 Mobil Pemadam Tangani Kebakaran di Kemayoran

Jumat, 29 September 2023 8278

Sudin Sosial Jakpus Distribusikan Bantuan Penyintas Kebakaran Rajawali Selatan

Penyintas Kebakaran Gunung Sahari Utara Terima Bantuan Logistik

Selasa, 05 September 2023 3408

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks