Iin Mutmainnah Buka Webinar Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 27 September 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 4133

 Iin Mutmainnah Buka Webinar Penyalahgunaan Narkoba

(Foto: Nurito)

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Iin Mutmainnah, membuka webinar tentang peningkatan pencegahan, peredaran, penanggulangan dan penyalahgunaan narkoba, Rabu (27/9).

Edukasi tentang bahaya narkoba harus disampaikan sejak dini.

Kegiatan yang dihelat Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Jakarta Timur ini diikuti 200 pelajar dari 20 sekolah, dengan narasumber Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur, Kompol Sumardi Jumaing, dan Direktur Center Of  Study For Indonesian Leadership, Abdul Malik serta dari akademisi, Rationo..  

Menurut Iin, edukasi tentang bahaya narkoba sangat penting diberikan kepada para remaja agar mereka dapat menjaga diri dan tidak ikut-ikutan hal yang bersifat negatif. Seperti penyalahgunaan narkoba.

"Edukasi tentang bahaya narkoba harus disampaikan sejak dini. Agar generasi kita selamat dan tidak terjerumus di dalamnya," kata Iin.

Sementara, Kepala Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Jakarta Timur, Handoko Murhestriarso menambahkan, webinar ini untuk memberikan pemahaman dan kesadaran serta cara menanggulangi penyalahgunaan narkoba kepada pelajar SMA sederajat.   

"Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang narkotika dan bahayanya. Diharapkan para pelajar dapat menjadi penerus bangsa yang bersih sesuai dengan harapan dan cita-cita masyarakat," pungkas Handoko.

BERITA TERKAIT
Iin Mutmainah Pimpin Apel Peringatan Rapat Raksasa IKADA Ke 78

Iin Mutmainah Pimpin Apel Peringatan Rapat Raksasa IKADA Ke-78

Selasa, 19 September 2023 4080

Iin Mutmainah Buka International Community Service di RPTRA Gebang Sari

Iin Mutmainah Buka International Community Service di RPTRA Gebang Sari

Rabu, 23 Agustus 2023 3260

500 Pelajar di Jaksel Ikuti Penyuluhan Pencegahan Narkoba

500 Pelajar di Jaksel Ikuti Penyuluhan Pencegahan Narkoba

Senin, 28 Agustus 2023 3885

TP PKK DKI-Pusat Gelar Penyuluhan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba

TP PKK Gelar Penyuluhan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 31 Juli 2023 3268

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468502

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks