Sudin Pusip Jakut Gelar Pembinaan Perpustakaan Sekolah

Rabu, 27 September 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4348

 Sudin Perpustakaan Jakut Gelar Pembinaan Perpustakaan Sekolah

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Pusip) Jakarta Utara, menggelar kegiatan pembinaan perpustakaan pada satuan pendidikan dasar dan menengah. Kegiatan yang digelar secara luring dan daring itu dilaksanakan Selasa (26/9) dan Rabu (27/9).

Agar para tenaga teknis bisa mengelola perpustakaan dengan baik

Kepala Seksi Perpustakaan Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Administrasi Jakarta Utara, Iwan Hery Susanto mengatakan, kegiatan dibagi menjadi dua sesi. Pada sesi pertama, Selasa (26/9) kemairn, kegiatan diikuti 145 kepala sekolah tingkat dasar dan menengah di wilayah 1 dan 2 Suku Dinas Pendidikan Jakarta Utara .

"Materinya tentang manajerial perpustakaan," katanya.

Dijelaskan Iwan, dalam kegiatan tersebut para peserta diberikan pemahaman tentang pentingnya perpustakaan, peran dan potensi yang bisa dikembangkan. Diharapkannya, edukasi bisa memberikan pemahaman agar kebijakan sekolah bisa memperkuat peran perpustakaan.

Kemudian, pada hari kedua, Rabu (27/9) hari ini, kegiatan digelar secara daring melalui aplikasi zoom meeting dan diikuti 300 petugas perpustakaan SD-SMP di wilayah 1 dan 2 Jakarta Utara.

Kegiatan menghadirkan narasumber praktisi dari Perpustakan Nasional Republik Indonesia (PNRI) dan akademisi dari sejumlah universitas. Materi dalam kegiatan yang disampaikan para narasumber terkait manajemen dan pengelolaan perpustakaan.

"Tujuannya agar para tenaga teknis bisa mengelola perpustakaan dengan baik dan maksimal dalam melayani," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Suku Dinas Perpusip Jakut Gelar Konser Literasi Triwulan II

Sudin Perpusip Jakut Gelar Konser Literasi Triwulan II

Selasa, 27 Juni 2023 1818

Dinas Perpusip dan DWP DKI Gelar Workshop Penulisan Puisi Jilid 2

Dinas Perpusip dan DWP DKI Gelar Workshop Penulisan Puisi Jilid 2

Rabu, 18 Mei 2022 1378

Inilah Nama-nama Pemenang Lomba Hanjaba Tingkat Kota Jaktim

Inilah Pemenang Lomba Hanjaba Tingkat Kota Jakarta Timur

Kamis, 24 Agustus 2023 4067

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks