Sudin Bina Marga Jakpus Bangun Kanstin di Senen

Kamis, 14 September 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4489

Pemasangan Kanstin di Jalan Inspeksi Kali Ciliwung Diapresiasi

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat membangun kanstin di Jalan Inspeksi Kali Ciliwung, Kwitang, Senen.

Kita bangun kanstin sepanjang 70 meter

Kasatpel Bina Marga Kecamatan Senen, Heni Kustiah mengatakan, pembangunan kanstin dilakukan karena bahu jalan di lokasi tidak digunakan dan dikhawatirkan dijadikan tempat pembuangan puing.

“Kita bangun kanstin sepanjang 70 meter,” katanya, Kamis (14/9).

Heni menuturkan, pembangunan kanstin telah dimulai sejak 12 September dan ditargetkan rampung dua hari ke depan. Dalam kegiatan ini, pihaknya mengerahkan tujuh personel yang dibekali peralatan.

“Setelah kanstin selesai dibangun, lokasi ini juga akan dibuat taman agar makin hijau," ujarnya.

Dewan Kota Kecamatan Senen, Sanusi mengapresiasi pembangunan kanstin di lokasi karena dinilai membuat area sekitar menjadi terlihat makin rapi.

“Keberadaan kanstin dan taman menjadikan kawasan yang awalnya kumuh berubah jadi lebih tertata dan enak dilihat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemasangan Kansteen di Rawa Buaya Capai 80 Persen

Pemasangan Kanstin di Rawa Buaya Capai 80 Persen

Selasa, 08 November 2022 1734

Sudin Bina Marga JakBar Lakukan Pemasangan Kansteen

Sudin Bina Marga Pasang Kanstin di Jl Rawa Buaya

Rabu, 26 Oktober 2022 1789

Sudin Bina Marga Jaksel Pasang Kanstin d Jl TB Simatupang

Sudin Bina Marga Jaksel Pasang Kanstin d Jl TB Simatupang

Jumat, 23 April 2021 2918

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469005

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307716

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284332

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260943

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196579

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks