KI DKI Gelar Bimtek SAQ E-Monev Tahun 2023 

Jumat, 08 September 2023 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 10484

KI DKI Gelar Bimtek SAQ E-Monev Tahun 2023

(Foto: Istimewa)

Komisi Informasi (KI) Provinsi DKI Jakarta  menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) seputar pengisian Self Assasment Question (SAQ) E- Monev  Tahun 2023.

Saya berterima kasih kepada seluruh kategori badan publik yang mengikuti bimtek

Ketua Komisi Informasi DKI Jakarta, Harry Ara Hutabarat berharap penyelenggaran monev 2023  tidak menjadi ajang perlombaan, tapi lebih bagaimana meningkatkan capaian indeks keterbukaan informasi publik yang telah diterapkan badan publik di DKI Jakarta.

“Saya berterima kasih kepada seluruh kategori badan publik yang mengikuti bimtek. Sesuai arahan, Penjabat Gubernur DKI yang berharap bimtek mampu meningkatkan indeks keterbukaan informasi publik lebih baik melalui kerja keras badan publik di DKI Jakarta," ujar Harry Ara Hutabarat, Jumat (8/9).

Ia mengungkapkan, kegiatan bimtek yang diselenggarakan KI Provinsi DKI menjadi bagian dari komitmen badan publik dalam meningkatkan layanan informasi publik dan membangun kepercayaan masyarakat terhadap badan publik.

"Serta menyelenggarakan tata kelola pemerintah yang informatif, efektif dan efisien di tatanan Pemerintah Provinsi Jakarta," ungkapnya.

Ia menjelaskan, pelaksanaan bimtek dibagi menjadi dua sesi diikuti sebanyak 134 badan publik yang akan melakukan pengisian SAQ.

"Pengisian SAQ yang telah diisi selanjutnya diverifikasi dan dipresentasikan," jelasnya.

Sementara Wakil Ketua Komisi Informasi DKI Jakarta, Luqman Hakim Arifin menambahkan, pelaksanaan Monev tahun 2023 sedikit berbeda dari tahun sebelumnya yakni digelar serentak bersama KI Prorinsi lainnya se-Indonesia.

"Pengisian SAQ badan publik dapat dilakukan melalui aplikasi yang telah dirancang oleh KI Pusat," tandasnya.

Berikut tahapan E-Monev KI DKI tahun 2023;

1. Sosialisasi Bimtek Monev dan Pembagian SAQ, Pengisian pada (Kamis, 07 September 2023)

2. Pengisian SAQ melalui Website (05 September-24 September 2023)

3. Verifikasi Data SAQ (25 September-29 September 2023)

4. Penilaian Presentasi Badan Publik (05 Oktober-31 Oktober 2023)

5. Penetapan Kategori Badan Publik (1 November 2023)

6. Penganugerahan Badan Publik (24 November 2023).

BERITA TERKAIT
KIP DKI Jakarta Gelar E-Monev Badan Publik Tahun 2023

KI DKI Gelar E-Monev Badan Publik 2023

Jumat, 23 Juni 2023 1786

KI DKI Umumkan 46 Nilai SAQ Tertinggi Badan Publik Jakarta 2022

KI DKI Umumkan 46 Nilai SAQ Tertinggi Badan Publik Jakarta 2022

Jumat, 30 September 2022 2193

Tersisa Enam Hari, Berikut Daftar Badan Publik yang Telah Mengisi SAQ Monev KI DKI 2022

Tersisa Enam Hari, Berikut Badan Publik yang Telah Mengisi SAQ Monev KI DKI 2022

Senin, 22 Agustus 2022 1287

KI DKI Adakan FGD Mengukur Transparansi Layanan Informasi Berkualitas

KI DKI Adakan FGD Mengukur Transparansi Layanan Informasi Berkualitas 

Selasa, 09 November 2021 2895

Monev KIP DKI, Tiga Polres Masuki Tahap Persentasi

KI DKI Perdana Gelar Monev Tujuh Polres di DKI Jakarta

Rabu, 27 Oktober 2021 4834

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468497

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307233

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285049

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283948

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282625

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks