Tim Verlap Proklim Kunjungi RW 08 Kebagusan

Jumat, 01 September 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 4185

Tim Verlap Proklim Provinsi Kunjungi RW 08 Kebagusan

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Tim Verifikasi Lapangan Program Kampung Iklim (Verlap Proklim) Tingkat Provinsi DKI mengunjungi lingkungan RW 08, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. 

Mereka ingin melihat langkah kita yang telah melakukan berbagai upaya adaptasi

Wakil Camat Pasar Minggu, Abdul Cholik mengatakan, kunjungan Tim Verlap Proklim dalam rangka meningkatkan keterlibatan warga untuk melaksanakan aksi nyata yang dapat memperkuat ketahanan menghadapi perubahan iklim.

"Mereka ingin melihat langkah kita yang telah melakukan berbagai upaya adaptasi, mitigasi dan penguatan kelembagaan di sini," ujarnya, Jumat (1/9). 

Cholik menuturkan, pemahaman mengenai tingkat kerentanan, potensi dampak dan proyeksi iklim dengan bertambahnya suhu permukaan bumi perlu dibangun. Sehingga warga mampu memilih tindakan adaptasi yang diperlukan untuk meningkatkan ketahanan menghadapi perubahan iklim.

"Saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menciptakan Kota Jakarta jadi lebih bersih, hijau, dan baik bagi kita semua," ucapnya. 

Ketua Tim Verlap Proklim Provinsi DKI, Susi menuturkan, maksud kedatangan jajarannya ke lokasi ingin melihat lebih detail kegiatan yang ada. Terutama gerakan dan upaya pengendalian dampak perubahan iklim secara nyata. 

"Jika RW 08 Kebagusan ini lolos penilaian verifikasi akan kami dorong ke tingkat nasional," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Tim Verifikasi Proklim Tinjau RW 01 Kelurahan Pengadegan

Tim Verifikasi Proklim Nasional Kunjungi RW 01 Pengadegan

Jumat, 21 Juli 2023 4412

Manfaatkan Lahan Tidur, Dorong Susukan Ikut Lomba Proklim Tingkat DKI

Kelurahan Susukan Optimistis Juara Lomba Proiklim Tingkat DKI

Selasa, 29 Agustus 2023 3639

Persiapan Verlap Proklim Nasional di Kelurahan Pulau Panggang

Kelurahan Pulau Panggang Bersiap Hadapi Verlap Proklim

Rabu, 12 Juli 2023 2678

Pemkot Jakpus Lakukan Finalisasi Cek Proklim di Kebon Melati

RW 06 Kebon Melati Ditinjau Jelang Penilaian Proklim

Selasa, 11 Juli 2023 2890

Semarak HUT Jakarta, Proling RW 06 Cilangkap Kenakan Kebaya Encim

Semarak HUT Jakarta, Proling RW 06 Cilangkap Kenakan Kebaya Encim

Kamis, 22 Juni 2023 1538

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks