Jumat, 04 Agustus 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 4067
(Foto: Nurito)
Sebanyak 400 tanaman hias dari berbagai jenis dan 10 pohon Mahoni, Jumat (3/8), ditanam di Taman Maju Bersama (TMB) Tulip, Jalan Sepakat RT 04/10 Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur.
Penanaman pohon dipimpin Camat Ciracas, Yus Wil Rasyid dan diikuti 30 Satgas Pertamanan Suku Dinas Pertamanan dan Huta Kota Jakarta Timur.
Yus Wil mengatakan, kegiatan yang dikemas dalam program Jumat Menanam ini untuk menggalakkan program penghijauan di wilayahnya. Diharapkan ini dapat diikuti masyarakat secara luas.
"Ini untuk menghijaukan area TMB Tulip,"
ujar Yus Wil.Menurutnya, TMB Tulip saat ini sudah diberikan pagar pengaman dan setiap hari dijaga petugas Pamdal serta Satpol PP dan unsur tiga pilar agar tidak dimanfaatkan untuk aktivitas negatif oknum tak bertanggungjawab.
Sementara, Kepala Seksi Jalur Hijau dan Pemakaman Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Atang Setiawan mengatakan, 10 pohon Mahoni yang ditanam ini diameternya sekitar 20-25 sentimeter. Seluruhnya didatangkan dari Kebon Bibit Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI yang ada di Jalan Margasatwa, Jakarta Selatan.
"Selain itu, hari ini juga menanam 400 tanaman hias dari berbagai jenis. Seluruhnya ditanam di area taman ini agar semakin hijau. Bahkan ke depan akan ditanami lagi tanaman hiasnya di pinggir pagar pengaman yang berbatasan dengan saluran Phb Cibubur," beber Atang.
Dari 400 tanaman hias yang ditanam itu, jjelas Atang, jenisnya terdiri dari Taiwan Beauty, Rawelia Putih, Gandarusa Putih, Pilo Kuning dan Pucuk Merah.
"Kami minta masyarakat yang berkunjung untuk turut merawat dan menjaganya. Sehingga taman ini tetap hijau, asri dan terawat dengan baik," tandasnya.