Kamis, 03 Agustus 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 3722
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat menerima audiensi Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota setempat di ruang rapat kantor wali kota.
Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan, dalam audiensi ini dibahas berbagai persoalan. Salah satunya lokasi yang akan dijadikan tempat transit logistik Pemilu 2024.
“Jakarta Pusat kendalanya di lahan. Tapi kendala ini bisa ditangani. Sebab kita bisa manfaatkan aula kecamatan, GOR dan gedung sekolah," ujarnya, Kamis (3/8).
Dhany memastikan tidak ada kendala dalam transit logistik saat pemilu nanti. Selain itu, pihaknya akan mengundang multisektor agar mengikuti sosialisasi dari KPU Jakarta Pusat.
“Kita juga akan fasilitasi KPU Jakarta Pusat untuk sosialisasi tahapan pemilu kepada
Organisasi Perangkat Daerah (OPD)," katanya.Ketua KPU Jakarta Pusat, Efnidiansyah mengapresiasi respon positif dan dukungan dalam mensukseskan tahapan Pemilu 2024 mendatang.
“Kita hari ini samakan persepsi dan sepakat akan melakukan semaksimal mungkin dalam mensukseskan pemilu," tegasnya.
Efnidiansyah berharap dengan sinergisitas ini seluruh tahapan maupun sosialisasi pemilu dapat berjalan lancar. Masyarakat Jakarta Pusat juga diharapkan dapat mengikuti dan memanfaatkan pesta demokrasi nanti.
“Semoga pemilu kita lancar dan sukses,” tandasnya.