Ratusan Umbul-umbul Merah Putih Dipasang di Kepulauan Seribu

Rabu, 02 Agustus 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 4009

UKT 2 Lakukan Pemasangan Ratusan Umbul-umbul di Pulau Penduduk

(Foto: Anita Karyati)

Unit Kerja Teknis (UKT) 2 Kepulauan Seribu memasang ratusan umbul-umbul dan bendera bernuansa merah putih di 11 pulau penduduk yang tersebar di wilayahnya.

Kita libatkan kelurahan dan kecamatan untuk pemasangannya

Kepala UKT 2 Kepulauan Seribu, Sofyan mengatakan, pemasangan umbul-umbul dalam rangka menyambut perayaan HUT Kemerdekaan RI ini telah dimulai sejak 1 Agustus 2023 lalu.

“Kita libatkan kelurahan dan kecamatan untuk pemasangannya. Harapan kita hingga 10 Agustus sudah terpasang semua di 11 pulau penduduk,” ujarnya, Rabu (2/8).

Ia berharap, pemasangan umbul-umbul ini dapat membuat warga dan para wisatawan merasakan kemeriahan HUT Kemerdekaan RI.

Aksi tersebut juga diharapkan dapat mengingatkan perjuangan para pahlawan dalam meraih kemerdekaan bangsa

“Lokasi pemasangan kita fokuskan di dermaga, puskesmas, kantor kelurahan dan kecamatan," terangnya.

Ketua RW 03, Pulau Sabira, Pulau Harapan, Muhammad Ali Kurniawan mengajak warga ikut berpartisipasi memasang bendera merah putih di halaman rumah sebagai wujud cinta akan tanah air.

"Selain pasang bendera kami juga mengecat gapura," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jelang HUT RI, Pedagang Musiman, Bendera Merah Putih

Jelang HUT RI, Pedagang Bendera Mulai Marak

Selasa, 01 Agustus 2023 3150

Sambut HUT DKI Ke 496, Bupati Ajak Warga Hias Lingkungan

Warga Kepulauan Seribu Diajak Hias Lingkungan Jelang HUT Jakarta

Senin, 19 Juni 2023 1473

Distamhut Percantik Kota Sambut Jakarta Hajatan 2022

Taman dan Jalur Hijau Dipercantik Sambut Jakarta Hajatan ke-495

Selasa, 21 Juni 2022 2542

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks