PPSU Bersihkan Puing Turap Longsor di Jati Padang

Rabu, 12 Juli 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 2906

 15 PPSU Kelurahan Jati Padang Bersihkan Puing Turap Yang Longsor

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

15 personel Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) membersihkan puing sisa turap yang longsor di Kali Sarua, Jalan Haji Asnawi, RT 03/05, Jati Padang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. 

Longsornya sejak akhir pekan lalu saat hujan deras

Lurah Jati Padang, Narip Arifin mengatakan, pembersihan puing turap dilakukan untuk mencegah sumbatan pada aliran air di Kali Sarua.

"Longsornya sejak akhir pekan lalu saat hujan deras. Turap tidak mampu menahan tekanan air yang kencang," ujarnya, Rabu (12/7). 

Narip menjelaskan, di aliran kali ini, tinggi turap yang longsor mencapai lima meter dengan panjang 15 meter. Pihaknya telah mengerahkan 15 personel PPSU yang dibekali alat penghancur beton, pacul dan sekop.

"Kita targetkan puing-puing yang menutup aliran air bisa diangkut seluruhnya hingga beberapa hari ke depan," katanya.

Menurut Narip, saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan untuk segera memperbaiki turap yang longsor.

"Harapannya segera mungkin perbaikan turap dikerjakan supaya tidak berdampak ke warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perbaikan Turap Di Jalan Hang Jebat 3 Rampung Hari Ini

Turap Saluran Amblas di Jalan Hang Jebat 3 Diperbaiki

Selasa, 11 Juli 2023 2794

Perbaikan Turap Longsor di Kayu Putih Rampung

Perbaikan Turap Longsor di Kelurahan Kayu Putih Rampung

Jumat, 07 Juli 2023 3907

Pembuatan Turap Baru, Jalan Wijaya

Turap Saluran Amblas di Jalan Wijaya IX Diperbaiki

Kamis, 06 Juli 2023 4134

Perbaikan Turap Kali Gongseng Capai 58 Persen

Perbaikan Turap Kali Gongseng Capai 58 Persen

Kamis, 06 Juli 2023 3802

Pemilik, Bangunan Jebol, Pinggir Kali Baru, Rusunawa

Penghuni Rumah Rusak di Bantaran Kali Baru akan Dibantu Pindah ke Rusunawa

Sabtu, 08 Juli 2023 3571

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468997

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307712

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284327

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260941

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196575

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks