Jl Raya Kalimalang Diminta Segera Diterangi

Jumat, 10 Juli 2015 Reporter: Nurito Editor: Lopi Kasim 5573

Walikota Segera Cek Kondisi Penerang Jalan di Kalimalang

(Foto: doc)

Walikota Administrasi Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, meminta penerangan di Jl Raya Inspeksi Kalimalang, yang kondisinya gelap gulita segera diperbaiki. Pasalnya, jalan tersebut merupakan jalur favorit pemudik sepeda motor dengan tujuan Jawa Barat, Jawa Timur, hingga Jawa Tengah.

Kalau memang di Jl Kalimalang banyak yang gelap, saya minta secepatnya segera diterangi, agar pemudik merasakan aman dan nyaman

“Saya sudah minta ke Kasudin Perindustrian dan Energi Jakarta Timur untuk mengurus seluruh lampu yang padam. Kalau memang di Jl Kalimalang banyak yang gelap, saya minta secepatnya segera diterangi, agar pemudik merasakan aman dan nyaman,” ujar Bambang, Jumat (10/7).

Selain itu, seluruh lurah dan camat di kawasan Jl Kalimalang diminta untuk turun ke lapangan, mengecek kondisi wilayahnya.

Pantauan beritajakarta.com, sejumlah titik di Jl Raya Kalimalang mulai depan Transmart hingga pertigaan Sumber Arta (perbatasan Jakarta Timur-Bekasi), kondisinya gelap gulita. Tidak ada satu pun penerangan lampu PJU (penerang jalan umum).

Kemudian ruas dari depan Komplek Billymoon hingga Pangkalan Jati juga minim penerangan. Di ruas ini kerap terjadi kecelakaan sepeda motor, lantaran kondisinya gelap. Kemudian di depan Kampus Borobudur dan halte Gudang Seng juga masih minim penerangan.

BERITA TERKAIT
jalan inspeksi

Belum Dipasang PJU, Jalan Inspeksi Rawan Kejahatan

Rabu, 29 April 2015 3132

Agustus, Lampu PJU di Jl Raya Kalimalang Ditambah

Agustus, Lampu PJU di Jl Raya Kalimalang Ditambah

Jumat, 10 Juli 2015 6056

Lampu PJU

Ribuan Lampu PJU Akan Dipasang di Jaksel

Sabtu, 25 April 2015 4520

Earth Hour, Jaktim Padamkan 1.884 Lampu PJU

Earth Hour, Jaktim Padamkan 1.884 Lampu PJU

Jumat, 27 Maret 2015 4486

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307799

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284355

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196601

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks