18 Petugas Dikerahkan Pantau PJU Malam Takbiran

Jumat, 10 Juli 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Agustian Anas 3010

Malam Takbiran, 3 Unit Personel PJU Jakarta Pusat Disiagakan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Pusat mengerahkan tiga regu terdiri dari 18 orang saat malam Takbiran nanti. Pengerahan personel ini dimaksudkan untuk mengantisipasi terjadinya lampu penerangan jalan (PJU) yang rusak atau padam.

Jauh hari sebelumnya kita terus lakukan pengecekan seluruh lampu

Kepala Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Pusat, Saukani mengatakan petugas tersebut akan standby dan mengantisipasi adanya lampu penerangan yang bermasalah. Kawasan yang menjadi prioritas adalah Menteng, Gambir (Monas), dan kawasan Senen.

”Jauh hari sebelumnya kita terus lakukan pengecekan seluruh lampu. Kita juga berkoordinasi dengan PLN. Jika ada gangguan lampu mati atau trafo bermasalah kita bisa langsung cek,” ujarnya, Jumat (10/7).

Sebagai langkah antisipasi, pihaknya menyiapkan 2 unit Genset berdaya 80 KVH. Selain itu, setiap kru yang bertugas juga dilengkapi Genset berdaya 5 KVH.

Pihaknya berharap kepada warga saat merayakan Lebaran menemukan lampu padam agar melaporkan ke Posko PJU Jakarta Pusat di nomor telepon (021) 2314444. "Posko kita akan dibuka selama 24 jam. Laporan yang masuk akan langsung ditindaklanjuti petugas," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
Lampu PJU

Ribuan Lampu PJU Akan Dipasang di Jaksel

Sabtu, 25 April 2015 4179

13.201 PJU di Jakut Masih Padam

13.201 PJU di Jakut Masih Padam

Rabu, 11 Februari 2015 4960

kasudin penerangan jakarta pusat

3.000 Lampu LED Akan Dipasang di Jakpus

Senin, 26 Januari 2015 7797

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks