Sejak H-2 Iduladha, Terminal Pulogebang Dipenuhi Pemudik

Rabu, 28 Juni 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1507

Idul Adha, Terminal Pulogebang, Pemudik, 2023

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Sejak H-2 Iduladha 1444 H, Selasa (27/7) kemarin, volume calon pemudik di Terminal Terpadu Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, terus mengalami peningkatan. Diprediksi peningkatan jumlah pemudik ini masih akan terus terjadi hingga Rabu (28/6) malam nanti.

Penumpang tujuan Sumatera mendominasi. 

Komandan Regu Terminal Bus Terpadu Pulogebang, Mujib Thamrin mengatakan, peningkatan jumlah penumpang  terjadi untuk bus AKAP tujuan ke Pulau Sumatera. Seperti Medan, Palembang, Bengkulu, Lampung, Padang hingga Aceh dan sejumlah kota besar lainnya.

"Penumpang tujuan Sumatera sangat mendominasi. Mungkin karena jarak tempuhnya yang cukup jauh dan memakan waktu lama. Sehingga pada hari kemarin penumpang cukup padat untuk tujuan Sumatera," papar Mujib.

Untuk Rabu (28/6) ini, jelas Mujib,   kepadatan penumpang terjadi untuk tujuan ke daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Seperti Surabaya, Madura, Jember, Banyuwangi. Kemudian Semarang, Pekalongan, Pemalang, Tegal dan daerah sekitarnya.

Tercatat total jumlah penumpang yang berangkat dari terminal ini pada Selasa (27/6) pagi hingga malam mencapai 3.847 orang dengan menggunakan 352 armada.

Sedangkan pada hari Rabu ini, sejak pukul 00.00 tadi malam hingga pukul 13.00 siang, jumlahnya mencapai 1.301 orang dengan armada ada 91 bus AKAP.

"Prediksinya hingga nanti malam volume penumpang masih mengalami lonjakan, mengingat Idul Adha yang ditetapkan pemerintah terjadi pada Kamis (29/6) besok," ungkap Mujib.

BERITA TERKAIT
65 Kendaraan Jalani Uji Emisi di Pulogebang

65 Kendaraan Jalani Uji Emisi di Pulogebang

Selasa, 27 Juni 2023 2049

Anwar Lepas 145 Petugas Pemeriksa Hewan Kurban

Anwar Lepas 145 Petugas Pemeriksa Hewan Kurban

Selasa, 27 Juni 2023 1922

Libur Idul Adha, Penumpang, Terminal Kalideres, 2023

Libur Iduladha, Penumpang Terminal Kalideres Melonjak

Rabu, 28 Juni 2023 1480

Ribuan Tiket Kereta Terjual Selama Libur Iduladha dan Cuti Bersama

183.000 Tiket Kereta Ludes Terjual Jelang Iduladha

Rabu, 28 Juni 2023 1703

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469449

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309115

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261368

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196926

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194712

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks