Pj Gubenur Saksikan Video Mapping HUT Jakarta di Tugu Monas

Sabtu, 24 Juni 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1501

PJ Gubernur, Video Mapping, HUT Jakarta, Monas

(Foto: Istimewa)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, menghadiri kegiatan "Gegap Gempita Monas" di Silang Barat Kawasan Monumen Nasional, Jakarta Pusat, Sabtu (24/6) malam.

Ini bisa dinikmati semua masyarakat

Bersama jajaran wali kota, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) dan BUMD,  dalam kesempatan ini Pj Gubernur Heru menyaksikan gelaran video mapping di bangunan Tugu Monumen Nasional. 

Berdurasi selama sekitar 20 menit, video mapping menampilkan sejarah Jakarta mulai pembangunan awal, masa perjuangan hingga pembangunan Tugu Monas.

Selanjutnya, video mapping menampilkan beragam perkembangan pembangunan Jakarta di masa kekinian mulai dari beragam fasilitas bangunan, sarana publik hingga transportasi massal menghiasi video mapping. 

Tidak hanya pembangunan dan sejarah, video mapping juga menampilkan pemimpin Jakarta dari masa ke masa hingga saat ini di bawah kepemimpinan Pj Gubenur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono. Selama video mapping berlangsung, 80 penari kolosal bergantian mengiringi. 

"Kegiatan ini memang rangkaian merayakan HUT DKI dan ini kan bisa dinikmati semua masyarakat," ujar Heru.

Acara ini juga disaksikan ribuan warga yang terlihat memadati kawasan sekitar Sisi Barat Silang Monas. Meski sempat diguyur rintik hujan, masyarakat yang beragam usia itu tetap bertahan hingga pemutaran video mapping berakhir. 

BERITA TERKAIT
Monas Week 2023 Resmi Dibuka PJ Gubernur

Monas Week 2023 Resmi Dibuka PJ Gubernur

Minggu, 23 April 2023 2766

Dinas Parekraf Hadirkan Monas Week dan Enlightening Kota Tua Selama Libur Lebaran

Dinas Parekraf Hadirkan Monas Week dan Enlightening Kota Tua Selama Libur Lebaran

Minggu, 23 April 2023 1751

50 Ribu Pengunjung Saksikan Pertunjukan Video Mapping Terakhir di Monas

50 Ribu Pengunjung Saksikan Pertunjukan Video Mapping Terakhir di Monas

Minggu, 02 September 2018 2823

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468510

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307249

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285060

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283959

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks