Ratusan ASN Pemkot Jakbar Ikuti Donor Darah

Senin, 19 Juni 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 1433

 200 Peserta Ikuti Donor Darah di Jakbar

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat mengikuti kegiatan donor darah yang dilangsungkan PMI Jakarta Barat di Ruang Ali Sadikin, Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Senin (19/6).

Saya sudah 15 kali melakukan donor darah

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Barat, Indra Patrianto mengatakan, kegiatan donor darah tersebut digelar 19-20 Juni 2023 dalam rangka menyambut HUT ke-496 Kota Jakarta.

“Pesertanya ASN, pegawai PJLP, petugas PPSU dan pengunjung kantor wali kota. Kami targetkan pesertanya sebanyak 200 orang,” ujar Indra.

Dikatakan Indra, donor darah merupakan kegiatan yang mulia karena dapat menolong sesama. Selain itu juga untuk memenuhi kebutuhan darah di Jakarta yang jumlahnya mencapai 1.000 - 1.200 kantong darah setiap hari.

Saprudin (37), anggota Satpol PP Jakarta Barat mengaku rutin mengikuti kegiatan donor darah. Selain bisa membantu sesama, dirinya juga merasa lebih sehat jika rutin melakukan donor darah.

“Saya sudah 15 kali melakukan donor darah. Saya senang melakukan donor darah karena dapat menyehatkan tubuh serta membantu sesama,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
100 Warga Pondok Bambu Berpartisipasi di Kegiatan Donor Darah LMK

100 Warga Pondok Bambu Ikut Donor Darah

Rabu, 31 Mei 2023 1205

Lima Bulan PMI Jakbar Kumpulkan 18.000 Kantong Darah

Januari - Mei, PMI Jakbar Kumpulkan 18 Ribu Kantong Darah

Selasa, 13 Juni 2023 1090

PMI DKI dan WALUBI Adakan Donor Darah di Mal Puri Indah

PMI DKI dan WALUBI Adakan Donor Darah di Mal Puri Indah

Selasa, 18 April 2023 1289

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks