Vaksinasi Rabies di Jaktim Targetkan 12 Ribu Kucing

Jumat, 05 Mei 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1456

Vaksinasi Rabies di Jaktim Targetkan 12 Ribu Kucing

(Foto: Nugroho Sejati)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Timur akan melaksanakan vaksinasi rabies kucing mulai pekan depan. Ditargetkan, sebanyak 12 ribu kucing divaksinasi selama 2023 ini.

Pelaksanaan hari perdana menyasar Kelurahan Ciracas dan Pondok Ranggon

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Timur, Ali Nurdin mengatakan, pelaksanaan vaksinasi di wilayahnya baru akan dilaksanakan bertahap di 65 wilayah kelurahan, mulai Senin (8/5) nanti.  

"Pelaksanaan hari perdana menyasar Kelurahan Ciracas dan Pondok Ranggon," katanya, Jumat (5/4).

Dijelaskan Ali, kuota pelaksanaan vaksinasi di setiap kelurahan akan disesuaikan dengan potensi yang ada. Sehingga jumlah masing-masing kelurahan dipastikan berbeda.  

Secara keseluruhan, Ali menjelaskan, target vaksinasi rabies Jakarta Timur sebanyak 12.000 kucing. Jumlah itu diakuinya merupakan yang terbanyak dari kota dan kabupaten se-DKI Jakarta.

"Target kita memang yang terbanyak di DKI Jakarta. Total sebanyak 12.000  tahun ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gulkarmat Jaktim Evakuasi Kucing Tercebur Sumur di Pondok Rangon

Gulkarmat Jaktim Evakuasi Kucing Tercebur Sumur di Pondok Rangon

Rabu, 03 Mei 2023 1075

192 HPR Telah Divaksinasi di Kelurahan Slipi

192 HPR Telah Divaksin Rabies di Kelurahan Slipi

Jumat, 14 April 2023 1091

200 Ekor Kucing Disterilisasi di AEW Ragunan

200 Ekor Kucing Disterilisasi di AEW Ragunan

Selasa, 28 Maret 2023 1963

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307794

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks