Patroli Penyuluhan Tramtibum Digencarkan di Pulau Untung Jawa

Kamis, 04 Mei 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 1040

Satpol PP Pulau Untung Jawa Gencarkan Trantibum antisipasi penculikan anak

(Foto: Anita Karyati)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kepulauan Seribu menggencarkan patroli penyuluhan dan pengawasan tentang ketentraman dan ketertiban umum (tramtibum) serta perlindungan masyarakat dalam rangka pencegahan penculikan anak di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan.

Semoga sosialisasi ini juga memberikan pengetahuan bagi orang tua

Kepala Satpol PP Kelurahan Untung Jawa, Basahir mengatakan, kegiatan patroli ini berdasarkan keputusan Kepala Satpol PP DKI Nomor e-0007 Tahun 2023 tentang Pelaksanaan Sosialisasi Penyuluhan dan Bimbingan tentang Tramtibum serta Perlindungan Masyarakat terkait maraknya rumor yang beredar di berbagai media massa dan sosial mengenai kejahatan penculikan anak.

"Ada lima petugas Satpol PP bersama Pos Latamal Pulau Untung Jawa melakukan sosialisasi dengan penempelan stiker dan imbauan antisipasi pencegahan kejahatan penculikan anak," katanya, Kamis (4/5).

Ia menerangkan, patroli ini sendiri telah dilaksanakan di SDN 01 pagi Pulau Untung Jawa, RPTRA Amiterdam dan Pos Karang Taruna Pulau Untung Jawa. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat khususnya para pelajar SD.

"Sudah menjadi tugas kami. Bagi para orang tua kami ingatkan tetap terus meningkatkan pengawasan terhadap anak-anaknya, baik di sekolah maupun di lingkungan rumahnya," ucapnya.

Lurah Untung Jawa, Supriyadi mendukung dan mengapresiasi yang dilakukan para petugas kepada para pelajar dan anak-anak. Upaya ini diharapkan dapat mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, terutama aksi penculikan anak sekolah. 

"Semoga sosialisasi ini juga memberikan pengetahuan bagi orang tua agar lebih berhati-hati menjaga anaknya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 6 Petugas Satpol PP Jakut Sisir Ranjau Paku Di Jalan Perintis Kemerdekaan

Satpol PP Jakut Sisir Ranjau Paku di Jalan Perintis Kemerdekaan

Rabu, 03 Mei 2023 1607

 Satpol PP Jakut Gencarkan Monitoring dan Pengawasan Sekolah

Satpol PP Jakut Gencarkan Monitoring dan Pengawasan ke Sekolah

Kamis, 01 November 2018 2441

Puluhan Warga Pulau Kelapa Ikuti Sosialisasi Trantibum

Puluhan Warga Pulau Kelapa Ikuti Sosialisasi Trantibum

Selasa, 28 Maret 2023 1622

 100 Relawan Masyarakat Peduli Tramtibum Dikukuhkan

100 Relawan Masyarakat Peduli Tramtibum di Jakbar Dikukuhkan

Rabu, 07 September 2022 1530

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307820

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks