Selasa, 18 April 2023 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1582
(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar Salat Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Fatahillah, Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.
Sekretaris Dewan Pengurus Korpri DKI Jakarta, Amiruddin mengatakan, pelaksanaan Salat Idulfitri 1444 Hijriah sesuai Instruksi Sekda DKI Jakarta Nomor 23 Tahun 2023 pada 1 Syawal 1444 Hijriah.
“Penetapan 1 Syawal 1444 hijriah masih menunggu keputusan pemerintah
pusat,” ujar Amiruddin, Selasa (18/4).Ia menjelaskan, Salat Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Fatahillah akan dimulai pukul 06.30 WIB, dengan khatib, Prof Dr KH Oman Faturahman yang juga menjabat sebagai Juru Bicara Kementerian Agama RI.
“Untuk imam dijadwalkan Ustaz Deden M Ramdan,” katanya.
Ditambahkan Amiruddin, pihaknya mengajak ASN yang bertugas di lingkungan Balai Kota dan warga sekitar untuk dapat bersama-sama menunaikan Salat Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Fatahillah.
"Pelaksanaan salat Idulfitri 1444 H juga memperhatikan protokol kesehatan seperti penyediaan alat pengukur suhu badan, pemakaian masker dan penyediaan tempat cuci tangan dan antiseptik pembersih tangan,” tandasnya.