Bupati Safari Ramadan ke Pulau Pramuka

Kamis, 13 April 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 1215

Safari Ramadhan, Bupati Ingatkan Keamanan Jelang Lebaran

(Foto: Anita Karyati)

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi melakukan Safari Ramadan 1444 Hijriah ke Masjid Jami Al Makmuriyah di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara.

Saya juga selalu ingatkan warga bisa menjaga keamanan

Kegiatan Safari Ramadan kali ini juga dihadiri Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Ary Sudrajat yang memberikan sejumlah imbauan kepada warga.

Junaedi mengatakan, warga harus turut berpartisipasi aktif dalam menekan tindak kejahatan di lingkungan meskipun di pulau tidak rawan terjadi aksi tawuran, balapan liar dan peredaran minuman keras (miras).

"Insya Allah di pulau aman. Saya juga selalu ingatkan warga bisa menjaga keamanan. Apalagi menjelang Ramadan akan banyak warga yang mudik dan meninggalkan rumah mereka," ujarnya, Kamis (13/4).

Menurut Junaedi, sama seperti Safari Ramadan sebelumnya, dalam kegiatan ini ada penyaluran bantuan operasional masjid dan santunan kepada tokoh agama.

"Ini Safari Ramadan yang terakhir. Semoga silahturahmi kita mendapat berkah dan warga terus menjaga kekompakan dalam menjaga lingkungan," ucapnya.

Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Ary Sudrajat menambahkan, pihaknya selalu terbuka dan berkoordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini. Menjelang Lebaran akan dikerahkan puluhan personel untuk melakukan pengawasan di masing-masing pulau.

"Saya mohon kerja samanya dengan seluruh warga untuk sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Lebaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Junaedi Safari Ramadhan di Masjid Jami Nurul Huda

Junaedi Safari Ramadan ke Masjid Jami Nurul Huda

Rabu, 29 Maret 2023 1858

Warga Pulau Lancang Apresiasi Bantuan Baznas Bazis

Warga Pulau Lancang Apresiasi Bantuan Baznas Bazis

Kamis, 30 Maret 2023 1616

Bupati Sambangi Masjid Al-Ikhsan di Pulau Untung Jawa

Bupati Sambangi Masjid Al-Ikhsan di Pulau Untung Jawa

Selasa, 04 April 2023 1261

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks